SuaraMalang.id - Persipura Jayapura vs Persik Kediri berakhir imbang tanpa gol pada pekan ke-24 Liga 1 2021/2022 di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Kamis (10/2/2022).
Hasil imbang ini membuat Persipura Jayapura masih tertahan di posisi 15 klasemen Liga 1 dengan raihan 22 poin dari 23 laga. Sedangkan Persik Kediri juga masih di peringkat 12 dengan torehan 27 poin dari 24 pertandingan.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama, kedua tim saling menekan. Namun hingga 10 menit awal, baik Persipura serta Persik Kediri belum mampu membuat peluang yang membahayakan.
Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Duel Persipura Jayapura vs Persik Kediri Berakhir Sama Kuat
Persipura berhasil menciptakan peluang pertama melalui tendangan dari Brian Fatari pada menit ke-22 setelah menerima umpan dari Ferinando Pahabol, namun tendangan masih menyamping di sisi kanan gawang Persik.
Pada menit ke-26, Persipura kembali menciptakan peluang berbahaya melalui sepakan keras Ferinando Pahabol, tetapi tendangannya masih bisa ditepis oleh kiper Persik Adi Satryo.
Selang satu menit, Persik Kediri berhasil menciptakan peluang melalui skema serangan balik cepat, Antoni Nugroho berhasil melepaskan tembakan di kotak penalti Persipura, namun usahanya tersebut masih menyamping di sisi kanan gawang.
Di sisa waktu babak pertama, Persipura Jayapura lebih dominan dalam menekan namun tidak ada peluang lagi yang tercipta dan membuat skor 0-0 tetap bertahan hingga turun minum.
Pada babak kedua, baik Persipura dan Persik Kediri bermain terbuka serta saling melemparkan ancaman ke lini pertahanan lawannya, namun belum ada peluang yang berbahaya di menit-menit awal.
Baca Juga: Skuad Diterjang Badai COVID-19, 5 Pemain PSIS Jajal Posisi Baru saat Lawan Persik
Pada menit 60, Persipura Jayapura memiliki peluang emas ketika penjaga gawang Persik Kediri Adi Satryo keluar meninggalkan sarangnya, namun baik Yehven Bokhasvili dan Ramiro Fergonzi tidak ada yang bisa memaksimalkan kesempatan tersebut.
Ferinando Pahabol kembali menciptakan peluang pada menit 66 setelah berhasil merangsek ke sisi kiri kotak penalti Persik, namun tendangannya masih ditepis oleh Adi Satryo.
Giliran Persik Kediri yang menciptakan peluang melalui Faris Aditama, namun tendangannya masih membentur pemain belakang Persipura yang membuat bola keluar dari lapangan permainan.
Di sisa waktu babak kedua, Persipura lebih dominan dalam mengendalikan permainan, namun hingga berbunyinya peluit panjang, kedua tim tidak mampu mencetak gol dan skor 0-0 tetap bertahan. (Antara)
Berita Terkait
-
Mantap! Intuisi Kakang Rudianto Dipuji Bojan Hodak usai Persib Raih 3 Poin
-
Kalahkan Borneo FC Tanpa David da Silva, Bojan Ungkap Dua Masalah yang Dihadapi Persib
-
5 Fakta Menarik Kemenangan Persib atas Borneo FC
-
Kecewa Kalah dari Persib, Pieter Huistra: Wasit Kurang Bagus
-
Hasil BRI Liga 1 Persib vs Borneo FC: Maung Bandung 5 Laga Tanpa Kalah
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara