SuaraMalang.id - Sejumlah tujuh sekolah di Kota Malang terindikasi penyebaran Covid-19 atau Virus Corona. Kemunculan klaster sekolah ini kemudian memicu kebijakan PTM (pembelajaran tatap muka ) 50 persen.
"Setelah kasus di MAN 2 Kota Malang ada di SMA Negeri 1, SMA Negeri 6, SMA Negeri 4, SMA Negeri 8, SMA Negeri 10, dan SMK Telkom. Untuk angkanya (jumlah) saya lupa,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang dr. Husnul Muarif mengutip dari Beritajatim.com jejaring Suara.com, Selasa (8/2/2022).
Husnul mengatakan, dalam proses tracing dan testing. Jika ditemukan seorang siswa positif Covid-19 maka akan dilakukan pelacakan dan tes swab sebanyak 30 orang. Mulai dari teman sekolah, guru hingga keluarga yang masuk dalam kategori kontak erat.
“Ya semua kontak eratnya di tracing. Mulai disekolah, dirumah, dikomunitas juga bisa. Rasionya 1 orang positif 30 di tracing dan testing. Untuk kasus SMP belum ada, kasus SD ada di MIN 1 Kota Malang itu,” kata Husnul.
Menurut Husnul ada banyak faktor penyebab klaster sekolah didominasi oleh SMA, SMK dan MAN. Karena ditemukan laporan bahwa siswa tidak disiplin dalam penerapan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 lalu karena sudah dalam usia dewasa mobilitasnya cukup tinggi.
“Ya banyak faktor. Salah satunya protokol kesehatannya kurang disiplin, yang kedua mungkin karena sudah dewasa dari mobilisasinya bisa,” tandas Husnul.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah