SuaraMalang.id - Pos polisi pengamanan natal dan tahun baru di Kota Malang ini unik dan kreatif. Sebab desain pos di dekat Gereja Katedral Ijen ini menyerupai igloo atau rumah salju.
Rumah salju itu juga terpasang pernak-pernik lain. Ada boneka manusia salju hingga tokoh- tokoh Disney Frozen, Elsa.
Kapolresta Malang Kota, AKBP Budi Hermanto mengatakan, konsep pos pelayanan sengaja dikemas unik supaya masyarakat lebih nyaman dan senang. Harapannya juga warga bisa berswafoto di pos berlokasi di Jalan Ijen Kota Malang tersebut.
"Bisa digunakan untuk tempat selfie atau berfoto oleh masyarakat, tapi tidak keluar dari kodratnya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat," ujarnya, mengutip dari Timesindonesia.co.id --jejaring media Suara.com, Jumat (24/12/2021).
Baca Juga: Malang Dilanda Hujan Deras Disertai Angin Kencang, Puluhan Rumah Rusak
Adapun tiga layanan tersedia, mulai dari pos pelayanan utama, ruang vaksin dan cek kesehatan hingga play ground yang telah disiapkan bagi anak-anak nantinya.
"Dengan satu konsep (Play Ground) agar anak-anak senang dan tidak melihat perbedaan ya," ungkapnya.
AKBP Budi berkomitmen memberi pelayanan maksimal untuk masyarakat Kota Malang selama libur Natal dan tahun baru.
"Jadi banyak fasilitas sampai layanan medis di sini. Kita harus komitmen memaksimalkan layanan kita saat Nataru," pungkasnya.
Perlu diketahui pula, Polresta Malang Kota telah menyiapkan satu Pos Pelayanan dan empat Pos Pengamanan untuk Natal dan tahun baru 2022.
Baca Juga: Sopan Selama Persidangan, Pelaku Pemerkosaan Anak di Malang Divonis Ringan
Pos-pos tersebut pun tersebar di berbagai titik di Kota Malang. Seperti halnya pos pelayanan di Jalan Besar Ijen hingga Pos pengamanan mobilitas masyarakat yang salah satunya berada di Exit Tol Madyopuro.
Berita Terkait
-
Mau Liburan Akhir Tahun? Cek Dulu Tanggal Libur Natal 2024
-
Ada Berapa Tanggal Merah di Bulan Desember 2024? Cek Libur dan Peringatan Hari Besar
-
Link Live Streaming Misa Harian Dan Misa Natal Gereja Katolik di Indonesia
-
7 Ide Dekorasi Natal Anti Mainstream, Bikin Rumahmu Instagramable!
-
Jelang Natal Harga Tiket Pesawat Domestik Bakal Lebih Murah
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Respons Kris Dayanti Setelah Tahu Hasil Hitung Cepat Pilwali Kota Batu
-
Malang Selatan Diterjang Banjir, Puluhan Rumah Terendam
-
Hasil Hitung Cepat Pilkada 2024 di Malang Raya
-
Gumelar Beri Instruksi Penting untuk Pendukungnya: Kawal Perolehan Suara
-
Momen Bahasa Isyarat Antara CS BRI dengan Nasabah Penyandang Disabilitas Dapat Aplaus Publik