SuaraMalang.id - Kerangka bocah perempuan memakai singlet ditemukan sudah bercampur dengan pasir di Pantai Sumenep Madura, Jawa Timur ( Jatim ).
Penemuan ini membuat warga Desa / Pulau Tonduk, Kecamatan Raas heboh. Mereka segera berbondong-bondong menuju lokasi penemuan kerangka bocah yang diduga korban kecelakaan laut tersebut.
Seperti dijelaskan Kasi Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, kerangka ini pertama kali ditemukan oleh bocah bernama Ainun (10) yang sedang mencari kerang-kerangan di laut.
"Mayat yang ditemukan itu berjenis kelamin perempuan, umur diperkirakan 3,5 tahun," katanya seperti dikutip dari beritajatim.com, jejaring media suara.com, Rabu (22/12/2021).
Baca Juga: Heboh Penemuan Karangka Bocah di Pantai Sumenep
"Saat ditemukan, mayat tanpa identitas itu memakai kaos singlet dengan celana pendek warna gelap motif batik. Mayat itu kondisinya sudah rusak dan tinggal tulang," ujarnya menambahkan.
Setelah Ainun menemukan kerangka tersebut, Ia segera memberitahu kepala desa setempat, Sri Hajati, yang kebetulan rumahnya tidak jauh dari lokasi penemuan mayat.
Kepala desa pun memberi tahu ke Polsek Raas, tentang penemuan mayat yang tinggal kerangka itu.
"Setelah dilakukan visum luar oleh petugas medis, selanjutnya mayat yang tinggal kerangka itu dikuburkan oleh warga di tempat pemakaman umum di Dusun Barat, Desa Tonduk," terang Widiarti.
Mayat tersebut diduga merupakan korban kecelakaan laut. Namun tidak bisa dikenali identitasnya karena kondisi sudah tinggal kerangka.
Baca Juga: Pedangdut Tanah Air Imam S Arifin Meninggal Dunia Setelah Pulang ke Sumenep
"Barang bukti yang diamankan berupa celana pendek warna gelap motif batik dan kaos singlet warna putih lusuh yang melekat pada kerangka mayat Mr. X," ujarnya.
Berita Terkait
-
Siap Jadi Calon Bupati Sumenep 2024 dari PDIP, Achmad Fauzi: Ini Kejutan Saya Dipasangkan dengan Kiai Imam
-
Viral Ibu Kepala Sekolah di Sumenep Tepergok Lagi 'Indehoy' dengan Selingkuhannya
-
Ditaksir Rogoh Kocek Rp130 Juta Nonton Timnas U23, Intip Sumber Kekayaan Fitri Carlina
-
Fitri Carlina Jorjoran Nonton Timnas U23 di Qatar, Gaji Suami Sebagai Pilot Langsung Jadi Sorotan
-
Publik Soroti Acara Sound Keliling di Sumenep yang Berakhir Ricuh: Saking Kenceng Suaranya, Otak Mereka Geser
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Oknum Polisi di Kediri Terlibat Jaringan Narkoba, Ancam Dipecat
-
Nostalgia Masa Kecil di Kediri, Risma Komitmen Pendidikan Gratis untuk Santri
-
Survei Polbrain: Khofifah Unggul, Risma Masih Berpeluang Menang
-
Target PAD Malang Turun Rp161 Miliar, DPRD-Pemkot Sepakati KUA-PPAS 2025
-
UMKM Lokal Dilibatkan! Simak Program Makan Siang Gratis untuk Siswa SD di Kota Malang