SuaraMalang.id - Banjir di Desa Kedungdalem dan Desa Dringu Kabupaten Probolinggo dipastikan akibat jebolnya tanggul. Pemerintah setempat bersiap mengantisipasi terjadinya banjir susulan akibat kerusakaan tanggul tersebut.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Probolinggo Soeparwiyono menjelaskan, banjir yang merendam hingga permukiman warga dipastikan memang akibat jebolnya tanggul.
"Terlihat beberapa tanggul jebol dan ada celah di bronjong kawat yang menjadi jalan masuknya air ke rumah-rumah warga," kata Sekda Kabupaten Probolinggo Soeparwiyono mengutip dari Antara, Jumat (3/12/2021).
Seperti diberitakan, Desa Kedungdalem dan Desa Dringu di Kecamatan Dringu terendam banjir pada Rabu (1/12/2021) malam.
Sekda Soeparwiyono melanjutkan, penyebab banjir akibat meluapnya Sungai Kedunggaleng itu harus segera ditangani agar tidak lagi berdampak ke rumah warga.
"Jangan sampai nanti hujan menyebabkan banjir lagi di rumah-rumah warga sehingga menjadi beban warga. Insyaallah besok Jumat (3/12) akan ada kerja bakti BPBD dan unsur-unsur yang lain," tuturnya.
Agar bronjong kawat tersebut lebih kuat, pihaknya akan memakai karung pasir yang disiapkan oleh BPBD dan apabila jebol maka akan segera ditutup sebagai langkah awal.
"Kalau tindakan permanennya nanti akan memakai plesengan, tetapi awal itu adalah antisipasi jangka pendeknya dulu supaya kalau hujan lagi tidak sampai masuk ke rumah-rumah warga," katanya.
Soeparwiyono menjelaskan Sungai Kedunggaleng merupakan kewenangan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur, sehingga pihaknya sempat membuat usulan bantuan saat banjir.
Baca Juga: Banjir Merendam Dua Desa di Kabupaten Probolinggo
"Kami minta Bappeda menginventarisasi semua usulan dari perangkat daerah teknis untuk dijadikan satu dan kami usulkan lagi kepada Gubernur Jawa Timur karena syukur-syukur kalau sudah teranggarkan di APBD Provinsi Jatim tahun 2022," ujarnya.
Sumber: Antara
Berita Terkait
Terpopuler
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 5 Oktober: Ada 20.000 Gems dan Pemain 110-113
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Kedua 6-12 Oktober 2025
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
Harga Emas Naik Berturut-turut! Antam Tembus Rp 2,399 Juta di Pegadaian, Rekor Tertinggi
-
Pihak Israel Klaim Kantongi Janji Pejabat Kemenpora untuk Datang ke Jakarta
-
Siapa Artem Dolgopyat? Pemimpin Atlet Israel yang Bakal Geruduk Jakarta
-
Seruan Menggetarkan Patrick Kluivert Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V60 Lite 4G vs vivo V60 Lite 5G, Kenali Apa Bedanya!
Terkini
-
Lewat MotoGP Mandalika 2025, BRI Dorong Sport Tourism Nasional dan Kebangkitan Ekonomi Daerah
-
BRI Kembangkan UMKM Kuliner Asal Padang Agar Siap Bersaing di Pasar Global
-
BRI Gelar Consumer Expo 2025 di Surabaya: Solusi Finansial Terintegrasi untuk Gaya Hidupmu!
-
Rebutan DANA Kaget, Khusus Warga Malang, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Lewat AgenBRILink, BRI Hadirkan Layanan Inklusi Keuangan di 66 Ribu Desa