SuaraMalang.id - Sebanyak 59 desa di Kabupaten Jember Jawa Timur secara serentak menggelar pilihan kepala desa (Pilkades), Kamis (25/11/2021).
Pilkades ini diikuti 214 calon kades yang terdiri dari 190 pria dan 24 perempuan. Sementara jumlah calon kades petahana sebanyak 24 orang.
Antusiasme warga terhadap pilkades ternyata juga sangat tinggi. Partisipasi pemilih dalam pilkades ini mencapai 80 persen, lebih tinggi ketimbang partisipasi pemilih di pilkada setempat tahun lalu yang hanya 53 persen.
"Antusiasme masyarakat dalam pesta demokrasi di tingkat desa cukup tinggi berdasarkan pemantauan yang sudah kami lakukan di beberapa tempat pemungutan suara (TPS)," kata Bupati Jember Hendy Siswanto, seperti dikutip dari Antara, Jumat (26/11/2021).
Baca Juga: Pilkades Dairi Sumut Ricuh, Kotak Suara Dirusak-Petugas Terluka
"Contoh di TPS 05 di Dusun Krajan, Desa Klompangan, Kecamatan Ajung tercatat jumlah pemilih sekitar 400 orang dan mereka yang menyalurkan hak pilihnya sebanyak 369 orang, sehingga tingkat partisipasi pemilih lebih dari 80 persen," tuturnya.
Menurutnya pelaksanaan pilkades serentak hingga rekapitulasi penghitungan di seluruh desa yang menggelar pilkades berjalan lancar dan aman, sehingga pihaknya mengimbau kepada calon kepala desa yang menang tidak perlu euforia berlebihan dalam merayakan kemenangan.
"Pilkades itu merupakan salah satu ajang demokrasi yang harus dirayakan dengan penuh semangat dan tanggung jawab, sehingga setelah selesai pilkades seharusnya bersatu kembali," katanya.
Hendy mengingatkan kepada semua calon kepala desa yang mendapatkan suara terbanyak dalam pemungutan suara untuk tetap menjaga kondisi di desanya kondusif dan tidak perlu beramai-ramai melakukan syukuran di tengah pandemi COVID-19.
"Kabupaten Jember masih level 3 PPKM, sehingga kami imbau semua pihak untuk tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan dengan baik," ujarnya.
Baca Juga: Peserta Pilkades di Sumenep Ini Sudah Meninggal Tetap Dipilih, Dulang Suara Terbanyak Pula
Sementara Ketua Komisi A DPRD Jember Tabroni mengatakan anggota dewan juga melakukan pemantauan di sejumlah TPS di beberapa desa.
"Kalau saya melihat tingkat partisipasi pemilih di beberapa TPS berkisar 70-80 persen dan alhamdulillah pelaksanaan pilkades berjalan lancar dan aman," katanya.
Sementara itu, Polres Jember menyiagakan sebanyak 1.468 orang yang melibatkan anggota Polres Jember, Polres Bondowoso, Polres Lumajang, Polres Situbondo, Polres Banyuwangi, Polres Pasuruan, Polres Probolinggo, dan Polres Probolinggo Kota.
Pengamanan Pilkades Jember di 59 desa yang tersebar di 25 kecamatan dari total 31 kecamatan di Jember juga dibantu dari Brimob Polda Jatim, Direktorat Samapta Polda Jatim, personel TNI, Satpol PP dan Linmas.
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Apa Pekerjaan Suami Bu Guru Salsa? Resmi Menikah Usai Videonya Viral
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa