SuaraMalang.id - Kawasan Bromo, Probolinggo, Jawa Timur dilanda tanah longsor. Penyebabnya hujan deras yang mengguyur wilayah setempat, beberapa hari terakhir ini.
Dilaporkan ada tiga titik lokasi tanah longsor, rinciannya di tebing Wonotoro, akses jalan menuju wisata strawberry Desa Sapikerep, dan Desa Sariwani. Khusus jalur menuju wisata strawberry, warga di dua dusun tersebut sempat terisolir.
Berkat kesigapan warga bersama TNI dan Polri membersihkan material longsor, akses menuju wisata Gunung Bromo tersebut bisa kembali dilewati.
“Kalau yang di sini, di jalur menuju wisata Strawberry Sapikerep, karena jembatan yang baru sekitar enam bulan dibangun, konstruksinya jelek. Sehingga tergerus air. Masa jembatan beton kalah dengan jembatan bambu,” kata Bati Wanwil (Bintara Tinggi Perlawanan Wilayah) Koramil Sukapura, Pelda Nurhuda Dodik, mengutip dari TIMES Indonesia media jejaring Suara.com, Rabu (17/11/2021).
Baca Juga: Pemuda Probolinggo Curi Trail Demi Bisa Gabung Komunitas Motor
Jalur menuju wisata agro ditutup sementara karena kendaraan roda 4 tidak bisa masuk. Sementara jembatan alternatif dari bambu, kondisinya membahayakan pengunjung yang mengendarai sepeda motor.
Jembatan ambrol ini selain melumpuhkan wisata agro, sekitar 50 warga tersiolir. Warga juga tidak bisa menjual hasil ladang, berupa sayur mayur.
“Kalau tempat wisatanya kami tutup sementara, karena mobil tidak bisa masuk. Begitu pula pikup atau truk sayur. Pengangkutan dilakukan bertahap dengan sepeda motor,” kata tokoh masyarakat setempat, Suwandi.
Keterangan Suwandi, jembatan yang ambrol di sekitar Lereng Bromo Probolinggo itu merupakan bantuan perbaikan dari BPBD Kabupaten Probolinggo. Menggunakan dana tidak terduga. Warga berharap agar jembatan ambrol segera diperbaiki. Mengingat jembatan tersebut baru 6 bulan selesai dibangun.
Baca Juga: Tanah Bergerak di Purwosari, Batu Besar Ancam Rumah Warga
Berita Terkait
-
Seteduh Mobil tapi Lebih Murah dari Xmax, Intip Pesona Selis Bromo
-
Serahkan ke Polisi soal Temuan Ladang Ganja di Bromo, Kemenpar: Itu Destinasi Ramah Lingkungan
-
Mudik ke Probolinggo? Ini 7 Kuliner Khas yang Tak Boleh Dilewatkan
-
Geger Ladang Ganja di Bromo, Legislator PDIP Soroti Pengawasan Lemah: Ini Alarm Buat Pemerintah
-
7 Fakta Mengejutkan Ladang Ganja di Bromo: Skandal di Balik Kawasan Konservasi
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Atas Prestasi Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
Petasan Lukai Pemiliknya di Malang, Korban Sampai Harus Dioperasi
-
Bos BRI: Keamanan dan Kenyamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama
-
Volume Kendaraan di Tol Singosari Meningkat, Ini Tips Berkendara Aman yang Harus Dilakukan