SuaraMalang.id - Pemerintah Kota Malang berharap seluruh warganya tuntas vaksinasi COVID-19 pada akhir 2021. Tujuannya supaya segera tercipta kekebalan kelompok atau herd immunity.
Wali Kota Malang Sutiaji mengatakan, diharapkan seluruh warganya telah mendapatkan suntikan vaksin, baik untuk dosis pertama, maupun dosis kedua, pada akhir tahun 2021.
Harapan tersebut juga seiring dengan tingkat kesadaran masyarakat yang tinggi untuk mengikuti program vaksinasi yang saat ini terus digencarkan oleh Pemerintah Kota Malang.
"Harapannya masyarakat Kota Malang sudah tervaksin dosis satu dan dua. Target kita 100 persen (masyarakat telah tervaksin) pada akhir 2021," kata Sutiaji mengutip dari Antara, Kamis (14/10/2021).
Ia menambahkan, perlu adanya dorongan dengan sinergi dan kolaborasi bersama dari berbagai komponen masyarakat untuk mencapai target tersebut. Termasuk sinergi seluruh pemangku kepentingan.
"Untuk saat ini vaksinasi sudah mendekati target, karena didukung kesadaran masyarakat yang tinggi," ujarnya.
Data Dinas Kesehatan Kota Malang saat ini sebanyak 87 persen dari total 874.890 ribu warga Kota Malang telah mendapatkan suntikan vaksinasi COVID-19 dosis pertama. Sementara untuk vaksinasi dosis kedua, sudah berada pada angka 59,26 persen.
Sutiaji menambahkan, kolaborasi antara seluruh pihak di wilayah Kota Malang yang selama ini telah terjalin diharapkan bisa terus diperkuat dalam upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus yang pertama kali merebak di Wuhan, China itu.
"Bicara vaksin dan vaksinasi, sinergi dengan Kapolresta, Dandim, dan jajaran nakes sudah lengkap. Tinggal bagaimana supaya kita membangun dan menguatkan kerja sama itu," tambahnya.
Baca Juga: BRIN: Perlu Uji Klinis Vaksin Malaria RTS,S untuk Ketahui Efektivitasnya di Indonesia
Dalam kesempatan itu, Komandan Kodim 0833, Letkol Arm. Ferdian Primadhona menambahkan bahwa vaksinasi merupakan salah satu hal yang penting dalam menghadapi pandemi penyakit akibat penyebaran virus Corona.
Pihaknya terus berupaya untuk meningkatkan kerja sama yang selama ini telah terbentuk, agar target pemerintah untuk menciptakan kekebalan komunal khususnya di wilayah Kota Malang, bisa segera terbentuk.
"Kodim saat ini bekerja sama dengan Forkopimda, senantiasa berupaya meningkatkan vaksinasi dan menekan COVID-19. Ini tidak lepas dari kerja sama kita semua. Kasus COVID-19 turun karena upaya-upaya kita bersama," ujarnya.
Sementara itu, Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto menambahkan hal senada, bahwa diperlukan kolaborasi dan kerja sama dari berbagai pihak untuk mencapai kekebalan komunal di wilayah Kota Malang.
"Pencapaian-pencapaian vaksinasi ini yang utama dapat menekan penyebaran COVID-19. Kami terus membantu pemerintah, dalam hal ini penuntasan COVID-19," katanya. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Terbaik, Ideal untuk Gaming dan Kerja Harian
Terkini
-
Cara Cek Bansos November 2025 Lewat HP, Semua Lewat Aplikasi Cek Bansos!
-
AgenBRILink Mulya Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional