SuaraMalang.id - Kota Malang, Jawa Timur memang tidak bisa lepas dari makanan khasnya yang beraneka ragam. Mulai dari makanan berat hingga makanan ringan, semuanya tersedia dan wajib dicoba ketika berkunjung ke sini.
Bukan hanya Bakso, banyak lagi Kuliner tradisional khas Malang lainnya yang dapat memanjakan lidahmu. Berikut daftar makanan tradisional khas Malang yang wajib kamu cobain.
1. Puthu Lanang
Kue Puthu Lanang adalah jajanan tradisional khas Malang berbahan dasar tepung beras dan gula jawa yang sudah ada dari Tahun 1935. Uniknya, Puthu Lanang yang melegenda ini sudah menjadi sebuah merek berpaten yang disertai hak cipta.
Baca Juga: Tawarkan Rasa Autentik, 5 Pusat Jajanan Kuliner Singapura Ini Diakui Michelin
Kamu bisa membeli Puthu yang rasanya manis gurih dengan parutan kelapa ini di Jalan Jaksa Agung Suprapto Gang Buntu, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
2. Onde-Onde Han Tjwan Sing (HTS)
Berdiri sejak tahun 1927, Depot Han Tjwan Sing (HTS) memang terkenal dengan onde-ondenya yang legendaris. Beralamat di jalan Dr. Wahidin 123, Lawang, Pelancong bisa menikmati hidangan makanan khas Malang ini dengan tiga varian rasa yang tidak biasa yaitu kacang hijau, kacang merah dan kelapa.
3. Angsle

Makanan Khas Malang ini sajiannya lebih mirip dengan sekoteng hangat asli Bandung. Ya, Malang dan Bandung adalah kota dengan kondisi geografis yang dingin sehingga pasti memiliki minuman khas untuk menghangatkan diri.
Baca Juga: Pusat Jajanan Kuliner Singapura Ini Jadi Pilihan Selebriti Hingga Pemimpin Dunia
Beda kuliner Malang satu ini dengan sekoteng, Angsle dilengkapi dengan petulo atau yang biasa kita tahu dengan putu mayang, tape singkong, ketan putih kukus, dan bubur mutiara. Makanan khas Malang ini sangat cocok dikonsumsi saat cuaca sedang dingin-dinginnya.
Berita Terkait
-
6 Fakta Dokter di Malang Diduga Lecehkan Pasien, Kini Dinonaktifkan dari RS
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
7 Kuliner Khas Pekalongan yang Wajib Dicoba, Dari Garang Asem Hingga Kopi Tahlil
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa