SuaraMalang.id - Nikita Mirzani pasang badan bela Ayu Ting Ting. Nikita marah besar ke haters pedangdut asal Depok itu lantaran bullying atau perundungan ke anak.
Bintang Comic 8 itu menyatakan tidak akan diam melihat adanya perundungan terhadap anak.
"Kalau yang dibully dia seorang (Ayu Ting Ting) tanpa anaknya dibawa-bawa gue akan diam," kata Nikita Mirzani ditemui di Pesanggrahan, Jakarta Selatan mengutip dari Matamata.com, Rabu (11/8/2021).
"Ayu Ting Ting ini kan kebanyakan yang dibully Bilqisnya," ujar Nikita Mirzani.
Nikita menegaskan kepada siapapun, agar supaya jangan pernah melibatkan anak dalam persoalan orang dewasa. Sebab anak tak tahu apa-apa karena masih kecil.
"Kalian kalau benci sama ibunya cukup benci ibunya, anak itu nggak pernah memilih dilahirkan dari rahim siapa, jadi jangan pernah bawa anak-anak di persoalan orang dewasa. Jadi itu kenapa gue berdiri tegak untuk Ayu Ting Ting ya karena itu hatersnya kurang ajar," kata Nikita Mirzani.
Ayu Ting Ting belakangan memang lagi jadi sorotan publik. Semua berawal saat orangtuanya datang ke rumah Kartika Damayanti alias KD di Bojonegoro, Jawa Timur.
KD merupakan penghina Ayu dan anaknya, Bilqis.
Namun kedatangan orangtua Ayu dan polisi ke sana sia-sia. Sebab KD tengah berada di Singapura.
Baca Juga: Berseteru dengan Warga Demak, Nikita Mirzani Emosi Semprot Polisi
Diketahui, KD adalah seorang TKI yang sudah 7 tahun bekerja di sana.
Meski KD telah minta maaf lewat media sosial, Ayu Ting Ting tak peduli. Biduan asal Depok itu tetap akan menempuh upaya hukum.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan