SuaraMalang.id - Akibat cuitannya tentang pelecehan seksual, penyanyi Tiara Andini kena sindir warganet. Jebolan Indonesian Idol itu diketahui menyampaikan opini perihal sexual harassment atau pelecehan seksual.
Ya, menurut pelantun 'Maafkan Aku Terlanjur Mencita' ini, tidak bisa hanya menyalahkan satu pihak jika terjadi pelecehan seksual.
"Habis close friend sekarang ada lagi yaitu sexual harassment. Kek gini nggak bisa nyalahin salah satu pihak doang. Mau ceweknya atau cowoknya duluan, tapi kalau emang keduanya open? Ini pentingnya punya harga diri," tulis Tiara di akun Twitter pribadinya, mengutip dari MataMata.com, pada Senin (2/8/2021).
Gadis kelahiran Jember, Jawa Timur ini juga menyebut tidak ada korban dalam kasus pelecehan seksual.
Baca Juga: Viral Pria Sentuh Pantat dan Payudara Pramugari, Saat Diingatkan Malah Ngamuk
"Kalau soal ini menurut aku nggak ada korban karena yang melakukan kedua pihak. Kalau salah satu nggak setuju, kita diciptakan tangan kaki juga bisa untuk melawan kok. Diciptakan otak juga buat mikir," ujarnya lagi.
Sayangnya kedua kicauan itu sudah lenyap dari akun Twitter Tiara Andini saat Matamata.com pantau pada Jumat (6/8/2021).
Namun, akun gosip terlanjur meng-capture dan mengunggah ulang kicauan Tiara Andini yang mengulas tentang pelecehan seksual itu.
Sama seperti di Twitter, Tiara Andini pun banyak dicibir karena berpendapat seperti itu. Ada yang berkomentar kalau Tiara tak tahu perasaan korban pelecehan seksual yang terpaksa dan nggak bisa melawan.
"Tiar mungkin nggak paham kali ya, kayaknya pingin bikin konten edukasi tapi malah salah konteks," celetuk netizen lain.
Baca Juga: Pendiri SMA Selamat Pagi Indonesia Ditetapkan Tersangka Kasus Pelecehan Seksual
"Mencoba memahami maksud Tiara baik sih, tapi di tweet ini pliss nggak segampang itu buat ngelawan. AKu pernah ngalamin HS. Otak udah mikir tapi tubuh nggak bisa kompromi. Jangankan buat berontak ngelawan lari dll, buat buka mulut nangis aja kagag sanggup," curhat netizen.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Kolagen, Lindungi Kulit Bikin Awet Muda
- 3 Klub Belanda yang Berpotensi Jadi Pelabuhan Baru Marselino Ferdinan
- Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Dianggap Tak Sah, Ustaz Derry Sulaiman Bingung Sendiri
- Loyalitas Tinggi, 3 Pemain Ini Diprediksi Tetap Perkuat PSIS Semarang di Liga 2 Musim Depan
- Pernyataan Resmi PSIS Semarang Usai Jadi Tim Pertama yang Degradasi ke Liga 2
Pilihan
-
Teco Sebut Bali United Sudah Punya Nahkoda Baru, Pelatih Eliano Reijnders?
-
Buka Matamu Patrick Kluivert, Yance Sayuri Hattrick Malam Ini!
-
Hasil BRI Liga 1: Yance Sayuri Hattrick, Malut United Bantai PSIS Semarang
-
Nizar Ahmad Saputra, Dari Relawan Jokowi Kini Diangkat Jadi Komisaris Bank Syariah Indonesia
-
5 Rekomendasi Mobil Murah Rp20 Jutaan, Vibes Jadul Performa Tetap Unggul
Terkini
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban
-
Holding Ultra Mikro BRI Dorong Inklusi Keuangan 182 Juta Nasabah Tabungan
-
Jalan Pakis-Turen Makin Lebar, Diusulkan Pindah Pengelolaan ke Provinsi