SuaraMalang.id - Nestapa petugas pemakaman jenazah Covid-19 di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur. Sebab ambulans yang ada saat ini sudah tidak layak jalan dan sering mogok.
Hal itu dialami ambulans Rumah Sakit Abdoer Rahem (RSAR) Situbondo. Usai mengantar jenazah pasien Covid-19 di TPU Desa Paowan, Kecamatan Panarukan mengalami mogok, Kamis (5/8/2021).
Tim pemulasaran jenasah Covid-19 sudah berusaha mendorong ambulans tersebut tetap saja mesinnya tidak mau hidup.
Koordinator ambulans RSAR Situbondo, Shadik menuturkan, mobil ambulans yang sehari-hari mengantar jenazah pasien Covid-19 itu sudah tidak layak jalan.
“Faktor utamanya mobil sudah tua dan sering mogok. Padahal, mobil ambulans ini juga sudah pernah turun mesin, tapi masih saja tetap rewel,” jelas Shadik mengutip dari Suaraindonesia.co.id jaringan Suara.com.
Ambulans mogok sudah menjadi 'menu sarapan' sehari-hari. Sehingga, besar harapannya agar ambulans diganti yang baru.
“Mengingat kondisi mobil ambulans ini sudah tua, maka saya berharap ada peremajaan mobil ambulance milik RSAR Situbondo, karena pada saat ini banyak pasien Covid-19 yang meninggal dunia,” harapnya.
Selain itu, lanjut dia, mobil merek Suzuki Carry milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo yang digunakan untuk membawa tim pemulasaran jenazah Covid-19 juga sudah tidak layak pakai, namun tetap digunakan.
“Kondisi mobil Suzuki Carry itu, sebenarnya tidak layak untuk mengiringi mobil ambulans yang membawa jenazah pasien Covid. Namun, apa boleh buat mobil tersebut harus kita pakai,” cletuk seorang relawan pemulasaran jenasah Covid-19.
Baca Juga: Sehari 3 Orang Mati, Perempuan Situbondo Pikul Jenazah Sebagai Ritual Tolak Balak
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah