SuaraMalang.id - Sejumlah pelaku wisata di Kabupaten Malang beralih menjadi petani. Ini akibat terdampak aturan PPKM yang menutup seluruh aktivitas pariwisata.
Seperti diungkap Mukhlis ini misalnya. Salah satu pengelola Wisata Pantai Bowele di Kecamatan Tirtoyudo Kabupaten Malang ini menuturkan bahwa seluruh pelaku usaha di tempatnya kembali bertani.
"Umumnya mereka (Pelaku usaha wisata di Bowele) memiliki lahan untuk bertani. Sehingga, (saat PPKM) kembali ke pekerjaan semula menjadi petani dan nelayan," ujar Mukhlis mengutip dari TIMES Indonesia jaringan Suara.com, Rabu (4/8/2021).
Mereka yang kembali menjadi petani, lanjut dia, kebanyakan bertani pisang dan kopi.
Baca Juga: Pelaku Wisata Gunungkidul Kibarkan Bendera Putih, Terpaksa Jual Mobil dan Motor Demi Hidup
"Untuk tani, pisang dan kopi. Sedangkan ikan bermacam-macam. Saat ini musim ikan kembung," jelasnya.
Para pelaku wisata hanya bisa pasrah terkait kebijakan PPKM yang mengharuskan penutupan tempat wisata.
"Seluruh destinasi wisata ditutup, termasuk usaha wisatanya seperti home stay," terang pria yang juga instruktur surfing di destinasi wisata Bowele tersebut.
Meski demikian, pihaknya mendukung upaya pemerintah dalam penanggulangan pandemi Covid-19 tersebut.
Disinggung apakah telah menerima bantuan, pihaknya mengaku belum ada satu pun bantuan yang didapat.
Baca Juga: Pelaku Wisata di Pantai Depok Menjerit Imbas PPKM Level 4, Bayar Pegawai Saja Tak Sanggup
"Belum ada (bantuan). Cuma dengan beritanya saja (mengenai bantuan bagi pelaku usaha wisata terdampak PPKM)," jelasnya.
Selanjutnya dia berharap agar kondisi bisa kembali dan pulih seperti semula seperti sebelum PPKM, sehingga membuat wisata khususnya di Malang selatan kembali bergairah.
Berita Terkait
-
Lumbung Pangan Group Luncurkan Beras Premium dari Hasil Petani Lokal
-
Rekening Pengepul Susu Diblokir Karena Tunggak Pajak, Anak Buah Sri Mulyani Klarifikasi Ini
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Legislator PKB Gus Rivqy Beberkan Keluhan Petani ke Menteri BUMN Erick Thohir, Begini Isinya!
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
-
Batubara Ekspor Sumber Global Energy Dikomplain Vietnam karena Tak Sesuai Nilai Kalori
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
Terkini
-
Viral Pria Masuk Rumah Sambil Buka Celana di Malang, Begini Endingnya
-
Perluas Destinasi Kota Batu, Gumelar-Rudi Punya Program Pariwisata dari Desa
-
Kos Palsu di Malang Incar Mahasiswa, 20 Orang Tertipu DP
-
Butuh Inovasi, Firhando Gumelar-Rudi Bisa Bangkitkan Pertanian Kota Batu
-
Bangkit! Arema FC U-20 Tak Terkalahkan di 4 Laga Berkat Sentuhan Senior