SuaraMalang.id - Sejumlah atlet Indonesia yang bertarung di Olimpiade Tokyo 2020 berhasil membawa pulang sejumlah medali. Mulai dari emas, perak, hingga perunggu. Indonesia sendiri total berhasil mengantongi lima medali.
Tak hanya membuat warga Indonesia bangga, sejumlah pengusaha pun telah menyiapkan uang untuk memberikan bonus tambahan bagi mereka. Salah satunya seperti yang dilakukan oleh pengusaha asal Malang, Gilang Widya Pramana atau yang dijuluki Juragan 99.
Tak tanggung-tanggung, laki-laki yang juga menjabat Presiden Arema FC ini sudah menyiapkan bonus berupa uang hingga Rp 500 juta untuk masing-masing atlet yang berhasil meraih medali emas. Tak hanya itu, suami dari Shandy Purnamasari ini juga menyiapkan uang untuk atlet peraih medali perak dan perunggu.
“Saya ucapkan selamat kepada para atlet yang menyumbangkan medali untuk Indonesia di Olimpiade Tokyo tahun 2020. Bonus dari saya, atlet peraih medali emas masing-masing akan mendapatkan uang senilai 500 juta rupiah, kemudian untuk atlet peraih medali perak akan saya berikan bonus sebesar 250 juta rupiah, dan yang terakhir atlet peraih medali perunggu juga akan saya kasihkan uang tunai sebesar 100 juta rupiah,” ujar Gilang mengutip video yang diunggahnya di akun Instagram @juragan_99.
Baca Juga: Sabet Emas Olimpiade Tokyo, Greysia/Apriyani Dapat Bonus Rumah di PIK2
Dia berharap hal ini bisa menjadi penyemangat untuk bisa lebih berprestasi lagi dan mengharumkan nama Indonesia dikancah Internasional.
“Terimakasih kepada para atlet yang sudah mengharumkan nama bangsa, semangat terus, maju terus olahraga Indonesia dan harumkan nama Indonesia di kancah internasional. Salam olahraga,” tutup Gilang dalam unggahan videonya.
Sebagai informasi, pasukan Merah Putih akhirnya memuaskan dahaga raihan medali emas di Tokyo setelah pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu berjaya di bulu tangkis ganda putri.
Medali emas Olimpiade Tokyo pertama bagi Indonesia itu kemudian diikuti oleh Anthony Sinisuka Ginting yang mendapatkan medali perunggu bulu tangkis tunggal putra.
Sebelumnya, Windy Cantika Aisah yang kini masih berusia 19 tahun sukses merebut medali perunggu ketika turun di kelas 49 kg putri. Di sisi lain, Rahmat Erwin Abdullah juga berhasil meraih medali perunggu setelah menempati peringkat ketiga di kelas 73 kg putra.
Baca Juga: Deretan Bonus dari Brand Indonesia untuk Greysia/Apriyani usai Sabet Emas Olimpiade Tokyo
Adapun satu-satunya medali perak kontingen Indonesia dari Olimpiade Tokyo 2020 dipersembahkan oleh Eko Yuli Irawan.
Total, ada lima medali yang berhasil dibawa pulang oleh atlet Indonesia. Artinya, Gilang bersiap menyiapkan bonus sebesar Rp 1,5 miliar untuk atlet-atlet tersebut.
Kontributor : Fisca Tanjung
Berita Terkait
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Tak Cuma Raffi Ahmad, Juragan 99 Juga Dapat Gelar Kehormatan dari UIPM
-
Bisnis Gilang Juragan 99, Diduga Juga Dapat Gelar Doktor Honoris Causa dari UIPM
-
Beda Kelas Pendidikan Raffi Ahmad vs Gilang Juragan 99, Ternyata Sama-Sama Dapat Gelar Doktor Honoris Causa?
-
Bukan Cuma Raffi Ahmad, Pengusaha Gilang Widya Diduga Juga Dapat Gelar Doktor Kehormatan dari UIPM
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara