SuaraMalang.id - Kedua orang tua Ayu Ting Ting, Ayah Rozak dan Umi Kalsum sakit hari dan menutup pintu maaf untuk haters KD alias Kartika Damayanti. Saking kesalnya, mereka ingin memenjarakan ortu dari haters tersebut.
"Kita kalau misal hukumnya ada buat menjarain orangtuanya, kita penjarain kemarin orangtuanya," kata Umi Kalsum dikutip dari YouTube KH Infotainment, Selasa (3/8/2021).
Tujuan memenjarakan, lanjut Umi Kalsum, supaya KD segera balikke Indonesia. Seperti diketahui KD ternyata bekerja di Singapura saat didatangi Ayah Rozak dan istri di Bojonegoro, Jawa Timur, belum lama ini.
"Kita tahan (orangtua KD) buat dia (KD) kembali ke Jakarta," lanjut dia.
Baca Juga: Ngotot Penjarakan KD, Hotman Paris Nasihati Ayu Ting Ting dan Keluarganya
Meski demikian, Umi Kalsum menegaskan tak bermaksud mengancam orangtua KD. Sebab, menurutnya, kesalahan seorang anak yang sudah dewasa tak bisa dibebankan kepada orang tuanya
"Bukannya kita ngancam ya, tapi kalau emang bisa orangtuanya buat jaminan kita iniin," bebernya.
Ayah Rozak turut kesal dan mengaku takkan tinggal diam hanya menunggu KD mempertanggungjawabkan perbuatannya. Ayah Ayu Ting Ting itu tak menjelaskan detil apa yang akan dilakukan jika KD tak kunjung pulang ke Indonesia.
"kalau dia (KD) nggak pulang juga tunggu aja nanti, lihat tanggal mainnya," timpal Ayah Rozak.
Namun, mereka menegaskan kali ini ujaran kebencian yang dilontarkan @gundik_empang sudah amat keterlaluan.
Baca Juga: 5 Kontroversi Ayah Rozak, Dituding Body Shaming sampai Labrak Haters Ayu Ting Ting
"Ibu juga ngapain ya jauh-jauh nyamperin orang kaya gitu kalau nggak bener-bener perasaannya (tersakiti)," ungkap Umi Kalsum.
"Udah sakit hati banget," timpal Ayah Rozak mengakhiri.
Sebelumnya, kedua orang tua Ayu Ting Ting, Ayah Rozak dan Uni Kalsum ngotot ingin memenjarakan Kartika Damayanti alias KD. Meski KD sudah meminta maaf, orang tua Ayu Ting Ting ingin meminta pertanggung jawaban KD di hadapan hukum.
Bahkan, orangtua meminta bantuan KBRI di Singapura untuk membawa pulang KD, yang tengah bekerja sebagai TKW di sana. Alasannya, mereka ingin menjadikan KD sebagai contoh kasus untuk haters lainnya agar berhenti membully Ayu Ting Ting dan anaknya yang masih kecil.
Berita Terkait
-
Dikenal Kalem, Aaliyah Massaid Akhirnya Murka terhadap Haters Belum Move On: Berisik Tau Nggak!
-
Ayu Ting Ting Batal Dipinang TNI, Ayah Rozak Tawarkan Dedi Mulyadi Jadi Mantu
-
Ayu Ting Ting Larang Rumah Barunya Dikontenin: Vlog Jangan...
-
Ayu Ting Ting Rupanya Pernah Bercita-cita Jadi Pramugari: Sadar Badan Enggak Tinggi dan IQ Rendah
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Arema FC Genjot Fisik Jelang Lawan Madura United
-
Singo Edan Incar 3 Poin di Kandang Madura United, Usai Jeda FIFA Matchday
-
Hilang Sepulang Ngaji, Remaja Putri Ditemukan Tewas di Sawah Dekat Rumah
-
300 Personel Kawal Debat Pilkada Malang, Senjata Api Dilarang! Ada Apa?
-
Geger! Bayi Dibuang di Teras Rumah Warga Malang, Begini Kondisinya