SuaraMalang.id - Musisi Malang Berry Minor merilis karya terbarunya berjudul 'Together We Stand', Juni 2021. Berkolaborasi dengan drummer punk Cable Car Romance dan Begundal Lowokwaru Chrisnanda a.k.a embek, dentuman musik hip-hop terasa lebih gahar dan menghentak.
Berry menjelaskan, bahwa Together we stand: divide we fall adalah slogan yang sama arti dengan 'Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh'. Lagu yang didedikasikan untuk kawan-kawan milenial ini, mengajak untuk bersama mengawal kemajuan bangsa, serta mengkritisi setiap kebijakan yang menurut masyarakat tidak layak diaplikasikan.
"Dan mengurangi konflik internal sesama pejuang rakyat,mulai dari pejuang HAM, pejuang lingkungan, pejuang hak perempuan, hak buruh dan juga di kalangan seniman," katanya.
Istilah-istilah politis banyak dijumpai dalam komposisi lirik yang ditulis Berry Minor tersebut. Kemudian juga disisipkannya kutipan dari puisi karya sastrawan besar Nasioanl WS Rendra pada opening lagu, yakni karya berjudul 'Doa serdadu sebelum berperang'. Sajak itu dilantunkan Lusy, sebagai partner kolaborasi. Kemudian puisi 'Karawang Bekasi' milik Chairil Anwar dikombinasi didalam lirik hip-hop.
Baca Juga: Sendari, Lagu Band Candei Berbahasa Basemah Sarat Pesan Menjaga Hutan
Tidak hanya, pada rilisan lagu anyar ini juga dibuatkan musik video dengan konsep indie film bergenre thriller dengan story telling yang menggambarkan konflik dan pembalasan dendam dengan tujuan setiap perlawanan memiliki sebab.
"Dan juga Ketika kita mengalami konflik internal maka banyak hal eksternal yang lebih konkrit dan substansial yang akan terbengkalai dan kita hanya berfokus terhadap pembalasan dendam pribadi saja," ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Infinix Hot 60i Resmi Debut, HP Murah Sejutaan Ini Bawa Memori 256 GB
- 3 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Mengatasi Flek Hitam, Harga Mulai Rp30 Ribuan
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- Semakin Ganas, 3 Winger Persib Bandung di BRI Liga 1 Musim Depan
- Mengenal Sosok Nadya Pasha, Ramai Disebut Istri Indra Bruggman dan Sudah Punya 3 Anak
Pilihan
-
Rekomendasi 5 Tisu Pembersih Makeup Terbaik, Lembut dan Maksimal Angkat Kotoran
-
Prabowo Bakal Luncurkan Lembaga Baru Demi Genjot Produktivitas Warga RI, Bawa-bawa Ormas
-
5 Sunscreen SPF 50 untuk Kulit Berjerawat, Bikin Glowing Terlindung dari Sinar UV
-
Indef Sebut Pertumbuhan Ekonomi Bisa di Bawah 5 Persen, Ancaman Utang dan Belanja Mengintai!
-
Here We Go! Persija Segera Umumkan Jordi Amat, Thom Haye Menyusul?
Terkini
-
Layanan AgenBRILink dari BRI Kini Makin Lengkap dan Aman
-
Camilan Premium Casa Grata Sukses Tembus Pasar Dunia Lewat Pembinaan BRI
-
BRI Salurkan KUR Rp69,8 Triliun ke 8,3 Juta Debitur, UMKM Semakin Produktif
-
BRI Perkuat Komitmen Salurkan FLPP demi Hunian Terjangkau bagi Rakyat
-
5 Rekomendasi Tempat Liburan Hits di Malang untuk Anak Muda, Wajib Dikunjungi!