SuaraMalang.id - Pemerintah Kabupaten Malang telah mengajukan tambahan vaksin COVID-19. Ribuan dosis vaksin diperkirakan tiba pada pekan ini.
Bupati Malang M Sanusi mengatakan tambahan vaksin tersebut tiba di Kabupaten Malang pada pekan ini dan akan segera didistribusikan ke seluruh puskesmas.
"Untuk tambahan, kita mengajukan 100 ribu dosis. Mungkin minggu ini datang dan akan langsung kami distribusikan di Puskesmas," kata Sanusi dikutip dari Antara, Rabu (30/6/2021).
Ia melanjutkan, Pemerintah Kabupaten Malang terus berupaya mendorong percepatan vaksinasi untuk warganya. Bersama TNI dan Polri, pemerintah daerah terus meningkatkan pelaksanaan vaksinasi untuk masyarakat. TNI dan Polri masing-masing menyediakan 5.000 dosis vaksin dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut.
Baca Juga: DPR: Nakes di Malang Tiga Bulan Belum Digaji
"Polres membantu 5.000 vaksin, Kodim juga 5.000 vaksin, nanti kita sebar," kata Sanusi.
Dalam upaya untuk menekan penyebaran virus corona di wilayah Kabupaten Malang, lanjut Sanusi, pihaknya juga melakukan penguatan pelacakan pada saat ditemukan kasus konfirmasi positif COVID-19.
Penerapan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) mikro di Kabupaten Malang juga diperkuat untuk melakukan pengawasan mobilitas masyarakat. Pemkab juga akan menyiapkan petugas di masing-masing desa.
"Saya sudah perintahkan kepala desa untuk memperketat penyekatan di desa-desa. Prosesnya akan dibantu Dinas Kesehatan yang akan menempatkan petugas di masing-masing desa," katanya.
Tercatat, hingga saat ini sudah 149.045 warga Kabupaten Malang yang telah mendapatkan suntikan vaksin COVID-19, yang terbagi atas tenaga kesehatan 12.398 orang, pelayan publik 93.431 orang, lansia 28.614, dan masyarakat umum 15.602 orang.
Baca Juga: Klaster Hajatan di Malang Mengganas, 56 Warga Positif Covid-19 dan Seorang Meninggal
Hingga saat ini, di wilayah Kabupaten Malang ada 3.749 kasus konfirmasi positif COVID-19. Dari total tersebut, 3.429 orang dilaporkan telah sembuh, 255 orang dinyatakan meninggal dunia, dan sisanya berada dalam perawatan.
(Antara)
Berita Terkait
-
Sederet Sumber Kekayaan Vicky Prasetyo, Tak Heran Berani Maju Calon Bupati Pemalang
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
-
Ngeri, Ternyata Ini yang Terjadi Kalau Dari Lahir Anak Tidak Diimunisasi
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Siswa Rentan Tertular Penyakit, Ketua IDAI Minta Pelaksanaan Vaksinasi di Sekolah Terus Diperkuat
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Nahas, SMK Muhammadiyah Malang Rugi Rp35 Juta Akibat Kebakaran
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!