SuaraMalang.id - Satgas Covid-19 Kabupaten Probolinggo mencatat ada 20 kasus baru Covid-19, dalam sehari ini (26/6/2021). Kemudian, empat kecamatan dilaporkan berstatus zona merah alias risiko tinggi penularan virus.
Juru Bicara Pelaksana Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Probolinggo dr. Dewi Vironica membenarkan adanya penambahan kasus tersebut.
"Dengan adanya tambahan 20 kasus positif hari ini, maka total ada empat kecamatan yang masuk ke dalam zona merah penyebaran COVID-19, yakni Kraksaan, Pajarakan, Dringu, dan Paiton," katanya dikutip dari Antara, Sabtu (26/6/2021).
Secara kumulatif, lanjut dia, kasus terkonfirmasi positif COVID-19 sebanyak 3.366 kasus dengan keterangan 135 kasus aktif yang masih dirawat dan menjalani isolasi. Sejumlah 3.035 kasus kesembuhan dan 196 kasus meninggal dunia.
Baca Juga: Wali Kota Madiun Berlakukan Jam Malam, Seluruh Aktivitas Setop Pukul 20.00
"Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Probolinggo hingga 26 Juni 2021 bertambah sebanyak 20 kasus, sehingga totalnya secara kumulatif mencapai 3.366 kasus," sambungnya.
Penambahan kasus harian tertinggi disumbang Kecamatan Besuk sebanyak 5 kasus dan penambahan kasus harian tertinggi kedua berada di Kecamatan Leces sebanyak 4 kasus sehingga total kasus secara kumulatif di Kecamatan Besuk mencapai 122 kasus dan Kecamatan Leces mencapai 208 kasus.
Kemudian, penyumbang kasus harian tertinggi ketiga berada di Kecamatan Paiton sebanyak tiga kasus, penyumbang kasus harian tertinggi keempat berada di Kecamatan Wonomerto dan Kraksaan masing-masing dua kasus serta kasus harian selanjutnya berada di Kecamatan Pajarakan, Gading, Gending dan Pakuniran masing-masing satu kasus.
Total kasus secara kumulatif di Kecamatan Paiton mencapai 313 kasus, Kecamatan Wonomerto 63 kasus, Kecamatan Kraksaan mencapai 548 kasus, Kecamatan Pajarakan 239 kasus, Kecamatan Gading 90 kasus, Kecamatan Gending 206 kasus dan Kecamatan Pakuniran 98 kasus.
"Dari sisi kesembuhannya, hari ini ada tambahan dua kasus kesembuhan sehingga total secara kumulatif untuk angka kesembuhan di Kabupaten Probolinggo mencapai 3.035 kasus dari total 3.366 kasus," katanya.
Baca Juga: Belasan Tenaga Kesehatan di Kabupaten Malang Terpapar Covid-19
Kasus kesembuhan harian ini disumbangkan oleh Kecamatan Pajarakan sebanyak dua kasus. Dengan demikian total jumlah kasus kematian secara kumulatif di Kabupaten Pajarakan mencapai 214 kasus dari total 239 kasus.
Ia menjelaskan jumlah perkembangan konfirmasi aktif per kecamatan di Kabupaten Probolinggo di antaranya Kecamatan Kraksaan sebanyak 35 kasus, Kecamatan Pajarakan 16 kasus, Kecamatan Dringu 11 kasus, Kecamatan Paiton 11 kasus dan Kecamatan Leces 8 kasus.
"Pasien yang masih menjalani perawatan dan isolasi tersebar di 21 kecamatan, sehingga ada 3 kecamatan di Kabupaten Probolinggo yang sudah tidak ada kasus COVID-19, yakni Krucil, Sumber dan Kecamatan Kuripan," ujarnya.
(Antara)
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Sinopsis Zona Merah, Serial Thriller Indonesia tentang Wabah Mayat Hidup
-
Azizah Salsha Disebut Lolos Kamera Wartawan: Mulus..
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
HIPMI Kota Batu Pecah Kongsi di Pilwali Kota Batu, Anggota ke Gumelar-Rudi
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir