SuaraMalang.id - Polresta Malang Kota yang berkolaborasi Dinkes Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menggelar program vaksinasi Covid-19 gratis bagi masyarakat Kota Malang.
Pelaksanaan yang dilakukan di setiap Polsek yang ada di wilayah hukum Polresta Malang Kota serta melalui program Arema Police Sobo Kelurahan.
Kasatlantas Polresta Malang Kota, AKP Yoppy Anggi Khrisna mengatakan, program ini sebagai wujud membantu percepatan vaksinasi Nasional.
Pelaksanaan program Arema Police Sobo Kelurahan dilakukan dua kali setiap pekannya, yakni pada hari Selasa dan juga Jumat dengan lokasi yang berpindah-pindah (mobile).
Baca Juga: Daftar Lengkap Tempat Vaksinasi Covid-19 di Malang, Cek di Sini
"Ini dilakukan terus menerus dan tidak berhenti di sini saja. Tetap jalan terus. Untuk jadwalnya kita berpindah-pindah ya," ujarnya dikutip dari timesindonesia.co.id --jejaring media suara.com, Jumat (25/6/2021).
Ia melanjutkan, stok vaksin pada program Arema Police Sobo Kelurahan ada sekitar 50 vaksin setiap harinya.
Vaksinasi dengan kuota lebih banyak digelar di setiap Polsek dengan kuota berkisar 300an vaksin.
"Jadwal SIM Kelilingnya sendiri dua kali. Kalau kegiatan vaksin setiap hari ada di Polsek-Polsek ya. Wilayah Kota kemarin ada di Polsek itu sehari mencapai 300 vaksin," katanya.
Selanjutnya, untuk syarat-syarat yang harus dipenuhi masyarakat sendiri, kata Khrisna, hanya perlu membawa KTP saja. Lalu pelaksanaan vaksin tersebut bukan hanya menyasar warga Kota Malang sendiri, akan tetapi warga luar Kota Malang juga diperbolehkan untuk mengikuti vaksinasi.
Baca Juga: Wali Kota Malang Tidak Berlakukan Jam Malam, Khawatir Lonjakan Pengangguran
"Hanya cukup membawa KTP (syaratnya). Tidak harus warga Malang. Warga luar Malang juga boleh ikut," tegasnya.
Berita Terkait
-
Jemaah Haji Wajib Vaksinasi Meningitis dan PolioSebelum ke Tanah Suci, Kemenkes Ungkap Alasannya!
-
Dear Pawrents, Kapan Kucing Bisa Vaksin Setelah Melahirkan? Jangan sampai Anabul Sakit
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
-
Liburan Anti Bosan di Malang Skyland: Panduan Lengkap Harga Tiket dan Aktivitas
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa