SuaraMalang.id - Pengusaha asal Malang Gilang Widya Pramana atau yang dikenal Juragan 99 kembali mengabarkan terkait kondisinya terkini selama berjuang melawan Covid-19. Hal itu dia sampaikan melalui unggahan Instagram story di akun pribadinya @juragan_99.
“Hari ke-6 luar biasa drop hari ini. Tapi berkat penanganan yg optimal bisa melewati fase tadi dengan baik,” tulisnya dikutip SuaraMalang.id, Kamis (24/6/2021).
Pria yang menjabat sebagai Presiden Arema FC itu juga mengaku, virus ini membuat badannya lemas sehingga baru kuat memegang handphone.
“Ini baru kuat pegang hp, dan bersiap untuk melawan sakit lagi di malam hari nanti. Semoga ini puncaknya dan bisa segera membaik. Amin,” harapnya.
Baca Juga: Sultan Abis! Gilang Widya Pramana Bagikan Makanan ke Tamu Pakai Robot, Mirip di Mekah
Tak hanya itu, Gilang juga menceritakan bagaimana perjuangannya melawan penyakit ini. Bahkan, tangannya rela dicoblos berulang kali agar obat bisa masuk ke tubuhnya. Suara Gilang pun terdengar lemah saat menceritakan kondisinya.
“Selama covid ini tanganku dicoblos berkali-kali, berkali-kali, ini bekasnya. Di sini luka semua, di sini yaampun,” ujarnya.
“Selama perawatan sudah puluhan x dicoblos dan bekasnya biru dimana-mana. Setiap mau dicoblos pasrah aja yg penting obatnya masuk!” tulisnya di unggahan story.
Bapak dua anak itu juga mengunggah foto bersama istri dan kedua anaknya di feed instagram.
“Sakit dan sehat itu datang silih berganti, jika sakit datang pastilah sehat menanti. Bismillah,” tulis caption pada unggahan tersebut.
Baca Juga: Gilang Widya Pramana Ingin Beli Arema Indonesia Demi Akhiri Dualisme
Unggahan tersebut pun mendapat komentar dari rekan artis ibu kota. Sebagian besar mendoakan agar Gilang segera diberi kesembuhan.
“semangat mas! Sebentar lagi sembuh.,” tulis @ariefmuhammad.
“Gws broo,” imbuh @gadiiing.
“Get well soon masbro!,” tulis @imanusman.
“Cepat sembuh mas sekeluarga aamiinnnn,” ujar @alfysaga.
“Cepet sembuh brooku,” tulis @attahalilintar.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Ayo Cepat, Ada DANA Kaget Masih Utuh Jangan Sampai Lupa Klaim
-
Waspada Bahaya Tersembunyi di Balik Masifnya Proyek Vila di Lereng Pegunungan Kota Batu
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan