Scroll untuk membaca artikel
Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Jum'at, 11 Juni 2021 | 05:00 WIB
ilustrasi. 5 Kuliner Es Legendaris di Kota Malang yang Wajib Kamu Coba. - Toko oen – [Instagram /@toko_oen_malang]

Pada satu porsi Es Santan Ketan Hitam kamu bisa menikmati paduan santan, sirup, cendol, tape ketan hitam plus ditambah dengan roti di atas gelas yang pasti bikin kenyang dan segar.

Bagi kamu yang ingin menikmati Es Santan Ketan Hitam yang enak di Kota Malang, bisa mampir ke Es Santan Ketan Hitam Tanimbar yang ada di Kawasan Kasin, dan dekat dengan SMKN 4 Malang. Tempat yang satu ini selalu ramai dengan pengunjung, dan memiliki antrian yang panjang.

Toko Oen

Toko oen – [Instagram /@toko_oen_malang]

Berikutnya yang juga merupakan salah satu kuliner legendaris di Kota Malang yaitu Toko Oen. Kedai es krim yang berdiri sejak tahun 1930-an ini memiliki menu andalan yakni es krim beraneka rasa mulai dari stroberi, coklat, vanila, hingga rasa buah-buahan lainnya yang bisa kamu pilih suka-suka.

Baca Juga: Bumbu Soto Ayam dan Cara Membuat Kuliner Khas Nusantara

Satu porsi menu Es Krim Oen atau satu scoop nya bisa kamu nikmati dengan harga Rp 25 ribu.

Toko Oen berada di Jalan Jenderal Basuki Rachmat No 5 Kota Malang.

Es Dempo

Es dempo – [Instagram/ @katalogmalang]

Salah satu kuliner minuman es legendaris di Kota Malang yakni es Dempo. Warung yang berdiri sejak tahun 1978 ini berlokasi di Jalan Gede atau tepatnya di belakang SMA Khatolik Santo Albertus.

Pada awalnya, warung ini didirikan oleh Supandri yang semula berjualan es dawet dan beralih ke es teller. Warung itu lalu dikenal dengan sebutan Es Teller Dempo No 7, merujuk pada lokasi di mana warung itu berada.

Baca Juga: Luti Gendang, Kuliner Khas Anambas

Ronde Titoni

Load More