SuaraMalang.id - Kabar terbaru datang dari UEFA, otoritas sepak bola Eropa. Terkini, venue Final Liga Champions 2020-2021 dipindah dari stadion Ataturk, Turki ke Estadio do Dragao, Portugal.
Suporter dua klub yang lolos final Liga Champion, Chelsea dan Manchester City, pun diizinkan untuk menghadiri laga akbar tersebut. Kepastian ini disampaikan langsung lewat situs resmi UEFA.
Kepindahan venue ini terjadi lantaran Covid-19. Awalnya, final pertandingan akan dipindahkan ke Inggirs. Namun peraturan mengenai karantina akibat pandemi Covid-19 membuat hal tersebut tak bisa terjadi.
Kemudian rencana diubah dan final bakal digelar di Turki. Namun Pemerintah Inggris menempatkan Turki dalam negara yang dilarang dikunjungi oleh warganya akibat pandemi Covid.
"Otoritas Portugal dan Federasi mereka [FPF] turun tangan dan bekerja secara cepat bersama UEFA untuk menawarkan tempat yang cocok untuk final dan karena Portugal masuk dalam daftar hijau Inggris, fans dan para pemain yang menghadiri final tidak perlu menjalani karantina saat kembali ke negara sendiri," demikian bunyi pernyataan resmi UEFA.
Meski belum dikonfirmasi, namun diperkirakan 12.000 suporter akan diijinkan untuk menyaksikan secara langsung All English Final yang akan digelar pada 30 Mei nanti.
"Kapasitas stadion untuk pertandingan akan diputuskan lebih lanjut dan dikonfirmasi pada waktunya setelah berkoordinasi dengan otoritas Portugal dan FPF. Namun, fans dari kedua tim yang bertanding bisa membeli tiket melalui cara biasanya, dengan total 6.000 tiket per klub dan akan dijual sesegera mungkin mulai hari ini. Segala informasi mengenai penjualan tiket ke masyarakat umum akan dibuka mulai 24 Mei 2021 pada pukul 19.00 WIB."
Berita Terkait
-
AZ Gagal Menang, PSV Eindhoven Kunci Tiket ke Liga Champions
-
UEFA Resmi Pindahkan Final Liga Champions ke Porto
-
Man United Sengaja Kalah Agar Liverpool Tak Lolos Liga Champions?
-
Klasemen Liga Inggris: MU Dihajar Leicester, Liverpool Bisa Gagal ke UCL
-
Estadio do Dragao Jadi Alternatif Venue Final Liga Champions
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
- 7 Sunscreen yang Wudhu Friendly: Cocok untuk Muslimah Usia 30-an, Aman Dipakai Seharian
- 19 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 23 Oktober 2025: Pemain 110-113, Gems, dan Poin Rank Up Menanti
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia
-
DANA Kaget SPESIAL Untuk Beli Makan Siang Menantimu, Siapa Cepat Dia Dapat
-
KUR BRI 2025: Rp130 Triliun Disalurkan, Fokus Sektor Produksi dan Pertanian
-
HUT ke-130 BRI: 130 Tahun Melayani dan Memberdayakan Indonesia
-
Dana Kaget Sesi Sore, Ada Saldo Rp 189 Ribu Untuk Bekal Malam Minggu