SuaraMalang.id - Mayat seorang wanita hamil ditemukan di pintu air Bendungan Sengguruh, Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (20/3/2021). Saat ditemukan mayat wanita tersebut dalam kondisi tanpa busana.
Mayat ditemukan oleh salah seorang Satpam Bendungan PJT/PJB Sengguruh yang sedang berpatroli di sekitar lokasi.
Korban diketahui berinisial SC (41) warga Kelurahan Ciptomulyo, Kecamatan Sukun, Kota Malang. Korban dilaporkan hilang pada Kamis (18/3/2021) malam.
Demikian dikatakan relawan Tagana Dinas Sosial Kabupaten Malang, Mustofa, dilansir dari beritajatim.com--jaringan suara.com.
"Anak korban tahu kalau ibunya tidak ada, akhirnya ia bilang pada ayahnya, lalu dicari sampai ke jembatan Ketapang. Di sana mereka menemukan sandal korban berwarna merah," katanya.
Kapolsek Kepanjen Kompol Yatmo membenarkan bahwa itu adalah mayat SC yang sedang hamil anak keduanya saat ia diduga melakukan bunuh diri.
"Ya, perutnya besar saat ditemukan. Berdasarkan informasi keluarga, ia memang sedang hamil anak kedua," jelasnya.
Sebelum meninggalkan rumah lalu bunuh diri itu, korban sempat meninggalkan surat untuk suaminya.
"Isinya: Wes, mas, Awake Dewe sampek sakmene ae (Sudah, mas, kita sampai di sini saja)," beber Yatmo menerangkan isi surat korban.
Baca Juga: Dituding Punya Hutang, Pengusaha Solo Tantang Sinarmas Buka Jejak Digital
Korban dievakuasi ke rumah sakit untuk keperluan visum. Terdapat luka robek pada kaki kanan, tangan kanan, dan kepala korban.
"Diduga akibat benturan pada saat hanyut dan tersangkut di trasrack intake gate," tukasnya.
Berita Terkait
-
Fakta Baru Penemuan Mayat Wanita di Save Hotel Banjarmasin
-
Mayat Wanita dalam Plastik di Jalan Raya Cilebut Berusia Belasan Tahun
-
Tewas Sebelum Dieksekusi, Mayat Wanita Ini Tetap Jalani Hukum Gantung
-
Tukang Sayur Perkosa Mayat Wanita, Aris Suka Colong CD Cewek buat Onani
-
Geger Penemuan Mayat Wanita Diduga Hamil di Tarumajaya Bekasi
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
AgenBRILink Mulya Motor Hadirkan Layanan Keuangan hingga ke Pelosok
-
Konsisten Dukung Asta Cita, BRI Dorong Pertumbuhan Inklusif lewat Penyaluran KUR
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik