SuaraMalang.id - Sejumlah 50 kasus bencana alam melanda wilayah Kabupaten Malang sepanjang Januari -Februari 2021. Bencana tanah longsor mendominasi dengan 37 kasus.
Terbaru, tanah longsor kembali terjadi di kawasan jalur penghubung Malang-Kediri, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang, Kamis (25/2/2021) malam sekitar 22.15. Beruntung tidak ada korban akibat peristiwa itu.
Plt. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono mengatakan, dampak tanah longsor itu akses jalan terpaksa memakai satu jalur saja, yakni dari Kediri - Kota Batu/Malang.
"Sementara untuk akses dari Kota Batu - Kediri atau Ngantang kami tutup karena terjadi keretakan jalan di sana. Takutnya kalau dipakai malah amblas aspalnya juga," kata Dono.
Ia melanjutkan, kasus tanah longsor memang mendominasi di wilayahnya. Terlebih di kawasan lereng atau perbukitan. Beberapa titik rawan, meliputi wilayah Malang Selatan yakni meliputi Sumbermanjing Wetan. Berikutnya wilayah utara di Kecamatan Poncokusumo, Jabung, dan Tajinan.
"Sementara kalau wilayah barat itu hampir semua Kecamatan, yakni Dau, Pujon, Ngantang dan Kasembon. Sementara wilayah timur ada Ampelgading dan Tirtoyudo," ujarnya.
BPBD Kabupaten Malang telah melakukan langkah antisipasi menghadapi bencana hidrometeorologi. Dicontohkannya memasang pos lapangan yang berada di empat kecamatan.
"Kami sudah pasang Pos lapangan dan ada di Kecamatan Ngantang, Tumpang, Tirtoyudo, dan Gedangan. Tujuannya agar cepat menangani jika ada bencana di daerah tersebut," tutup dia.
Kontributor: Bob Bimantara Leander
Baca Juga: Kota Malang Mau Suntik Vaksin Sinovac 15.000 Orang Sekaligus
Berita Terkait
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
5 Link DANA Kaget Aktif, Langsung Sikat Saldo Gratis Sekarang
-
Marcos Santos Geram! Salahkan Wasit Usai Arema FC Dibungkam Borneo FC
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia
-
DANA Kaget SPESIAL Untuk Beli Makan Siang Menantimu, Siapa Cepat Dia Dapat