SuaraMalang.id - Ada total 133 pasien orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Rumah Sakit Jiwa (RSJ) dr. Radjiman Wediodiningrat, Lawang, Kabupaten Malang terkonfirmasi positif Covid-19. Jumlah tersebut terakumulasi mulai awal pandemi merebak hingga 23 Februari 2021.
Ketua Komite Medik RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat, dr. Tiwik Koesdiningsih SpKJ menduga, ratusan ODGJ itu tertular akibat kontak dengan orang terkonfirmasi positif Covid-19 sebelum dirawat di RSJ.
“Penularan Covid-19 penyebab umumnya berasal dari luar. Bukan dari dalam RSJ,” jelas Tiwik, seperti dikutip dari beritajatim.com media jejaring suara.com, Jumat (26/2/2021).
Disinggung rincian usia pasien yang terpapar Covid-19, Ia mengaku tak hafal.
“Diketahui sejak pandemi berlangsung. Rata-rata usia umumnya saya tidak hafal. Mencakup dewasa dan remaja,” sambung dia.
Tiwik memastikan RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat selalu menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 secara ketat. Terutama saat pelayanan calon pasien.
“Pasien dengan gangguan jiwa yang hendak memerlukan perawatan di sini wajib mengikuti screening secara ketat. Meliputi apakah kontak erat dengan orang dengan Covid-19, pergi ke luar kota, atau gejala yang akhir ini timbul demam, pilek, sesak nafas atau sulit membau,” urainya.
Sementara itu, hingga Rabu tanggal 24 Februari 2021 lalu saja, total pasien ODGJ yang dirawat di RSJ dr. Radjiman Wediodiningrat berjumlah 134 pasien.
“Total pasien hari ini 134 pasien,” ujarnya.
Baca Juga: Sabetan Celurit Begal di Malang, Dibalas Timah Panas Polisi
Berita Terkait
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
CEK FAKTA: Menkeu Purbaya Audit Kekayaan Luhut, Benarkah?
-
Benarkah Listrik dan ATM Mati Total Selama 7 Hari di Indonesia? Ini Faktanya
-
Pastikan Kejiwaan Yai Mim Usai Ditahan, Polresta Malang Siapkan Psikiater
-
5 Fakta Mobil Terbakar Saat Isi BBM di SPBU Kepanjen Malang, Pengendara Terluka
-
4 Fakta Yai Mim Mau Damai dengan Sahara, Sebut Kasusnya Sepele: Orang Jatuh Cinta!