SuaraMalang.id - Seorang ibu nekat merebus satu panci besar isi salju supaya anaknya bisa mandi. Bukan tanpa alasan, hal ini terpaksa ia lakukan lantaran tak memiliki akses air bersih.
Alhasil, ia pun rela harus ke luar rumah, bejibaku dengan cuaca dingin untuk mengumpulkan salju yang jumlahnya nyaris memenuhi satu panci lobster ukuran besar.
Aksi unik ibu ini belakangan viral dan mencuri perhatian warganet. Tak sedikit yang mengatakan cara mendapatkan air dengan merebus salju ini merupakan langkah yang cerdas.
Menyadur Romper, Kamis (25/2/2021), Marie Elise, seorang wanita asal Louisiana, Amerika Serikat, tak bisa mendapatkan air bersih usai lingkungannya dikepung badai musim dingin.
Baca Juga: Fenomena Bulan Purnama Salju Akan Terjadi Malam Ini, Simak Penjelasannya
Hal ini membuatnya harus memutar otak lantaran ia tak mau membiarkan tubuh anaknya kotor akibat tak bisa mandi karena tak ada air.
Dari sini, tercetuslah ide untuk mendapatkan air dari salju yang menutup tebal di sekitar pemukimannya.
Ibu ini mengumpulkan salju di sebuah panci lobster ukuran besar dan mulai merebusnya agar salju itu mencair dan jadi air hangat sehingga bisa digunakan untuk mandi.
Tak cuma cuma, Elise bahkan 'merebus' anak-anaknya di dalam panci agar mereka bisa merasakan kehangatan di tengah suhu ekstrem.
"Beberapa teman saya sedang merebus salju di atas kompor untuk mandi spons," katanya. "Tiba-tiba saja saya terpikir bahwa kami memiliki panci lobster air tawar raksasa."
Baca Juga: Gara-Gara Cuaca Ekstrem, Wujud Mobil Ini Jadi Tak Karuan
Berbekal panci raksasa yang ia punya, Elise dan suaminya mengumpulkan salju untuk membuat kegiatan yang menyenangkan bagi anak-anak mereka.
"Setelah salju mencair, panci harus diletakkan di atas salju yang beku untuk mendinginkan bagian bawah panci agar tidak membakar anak-anak."
"Anak-anak menganggapnya konyol dan menyenangkan," tutur ibu dari dari Elise (6), si kembar John dan Judson (4) dan Phillip (2).
Aksi tak biasa Elise ini lantas mendapatkan tanggapan positif ketika dibagikan ke Facebook.Sejumlah warganet mengaku terinspirasi dengan kecerdikannya, termasuk sang adik.
"Tanpa layanan air, saudara perempuan saya hanya menggunakan panci lobster air tawar untuk mencairkan salju dan menghangatkan air untuk memandikan anak-anak malam ini," kata si adik.
Berita Terkait
-
IIF dan ADB Tinjau Langsung Pembangunan Infrastruktur Air Bersih di Dumai
-
Endress+Hauser Indonesia Bangun Infrastruktur Air Bersih di Pedesaan
-
Cek Fakta: Pramono Anum Sebut Layanan Air Bersih di Jakarta Hanya Mencapai 44 Persen, Apa Iya?
-
Rahasia Air Es: Bukan Sekedar Dingin, Tapi Sarat Manfaat Kesehatan!
-
Pramono Janjikan Akses Air Bersih 100 Persen Tahun 2029
Terpopuler
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- Gagal Dapat Donasi 7 Turunan dari Teh Novi, Agus Salim Ganti Minta Aji Penyiram Air Keras Nafkahi Hidupnya
- Elkan Baggott Bongkar Sifat Asli Shin Tae-yong: Dia adalah Pelatih yang...
- Thom Haye: Saya Merasa Sangat Sakit...
- Hotman Paris Beri Pandangan untuk Kisruh Donasi Agus Salim, Tegas Tidak Mendukung Pihak Ini
Pilihan
-
Peran Rafael Struick Makin Penting di Klub, Jadi Alasan Tak Dilepas ke Piala AFF 2024?
-
Netizen Soroti Beda Level Bantuan Wapres Gibran vs Ma'ruf Amin: Dulu Tak Pakai...
-
Jejak Sejarah Istana Wakil Presiden: Dulu Rumah Gubernur Jenderal Belanda?
-
Media Asing Kritik Tour Prabowo untuk Mengesankan Trump dan Xi Bertepuk Sebelah Tangan
-
Kronologi NewJeans Keluar dari ADOR, Apakah Bakal Bubar?