Scroll untuk membaca artikel
Farah Nabilla | Amertiya Saraswati
Jum'at, 19 Februari 2021 | 18:48 WIB
Viral Pasangan Teleponan 60 Jam Lebih (tiktok.com/@monnono_)

SuaraMalang.id - Sepasang kekasih di sosial media ini menuai keheranan warganet lantaran aktivitas mereka berpacaran dinilai terlalu berlebihan.

Pasalnya, sepasang kekasih ini menghabiskan waktu berpacaran dengan bertelepon ria hingga berjam-jam.

Tak heran, warganet pun banyak yang menyinyiri aktifitas keduanya membuang-buang waktu di ponsel tersebut.

Aktifitas pacaran lewat telepon itu dibagikan akun TikTok @monnono_ yang menunjukkan riwayat panggilan telepon via WhatsApp-nya.

Baca Juga: Viral Teleponan Sama Pacar Sampai 60 Jam, Publik: HP Nggak Meledak?

Dalam layar ponselnya, tampak sebuah kontak yang diduga merupakan pacarnya telah menelepon selama berjam-jam.

Awalnya, pasangan ini saling menelepon selama 3,5 jam, dimulai pada pukul 19.45 waktu setempat. Namun, panggilan terputus dan sempat berlanjut lagi selama setengah jam.

Setelah kembali terputus, tampak bahwa pasangan ini kembali bertelepon pada pukul 23.53. Setelah itu, percakapan keduanya berlangsung selama 62,5 jam.

"Pernah nggak sih lo teleponan 60 jam lebih? Tiba-tiba mati sendiri? Iya berhari-hari," tulisnya di keterangan video.

Viral Pasangan Teleponan 60 Jam Lebih (tiktok.com/@monnono_)

Unggahan perempuan dengan akun @monnono_ tersebut sontak membuat warganet lain heboh. Meski tak sedikit yang pernah teleponan berjam-jam dengan pasangan, jarang yang bisa melakukannya hingga berhari-hari.

Baca Juga: Pria Ini Wajib Belikan Pacar Skincare Tiap Bulan, Kalau Tidak Mau Diputusin

"Juara terbucin jatuh kepada pasangan ini. Selamat, Bunda," tulis salah satu komentar.

"Demi apa woy. Gue aja yang 14 jam udah bangga banget."

"Biasanya sih LDR yang begini."

"Pengen gini tapi aku lebih sayang HP-ku," imbuh komentar lain.

Tak sedikit pula warganet yang mencemaskan HP pasangan tersebut karena dipakai tanpa henti, hingga takut jika ponsel mereka meledak.

Seorang warganet berkomentar, "Itu HP-nya nggak meledak?"

"Mantap, aku yang 22 jam panas," celetuk warganet lain.

"Nggak kebayang HP-nya sepanas apa, apalagi sambil di-charge. Terus nelepon selama itu ngapain aja?" tanya komentar lain penasaran.

Load More