SuaraMalang.id - Salim (45) warga Desa Pondok Joyo, Kecamatan Semboro, Jember babak belur dihajar warga, lantaran tertangkap basah mencuri jeruk di lahan milik korban Yunios Yulianto, warga Desa Wringin Agung, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jember, Kamis malam (11/2/2021).
Yunios menuturkan, bermula dari kecurigaan melihat gerak-gerik pelaku saat melintasi sekitar kebun miliknya, pukul 17.30 WIB. Pelaku Salim tampak mondar-mandir mengendarai sepeda motor.
Sekitar dua jam kemudian, korban memergoki pelaku keluar kebun sembari membawa satu karung penuh isi jeruk. Salim pun tak bisa berkutik mendapati aksinya diketahui empu kebun tersebut.
Korban diketahui juga Anggota Koramil Tanggul berpangkat Sertu ini mengaku sudah beberapa kali kebun jeruknya disatroni maling.
Baca Juga: Viral TKW Diduga Meninggal Tak Wajar di Malaysia, Ini Respon Pemkab Jember
"Saya jadi korban pencurian pencurian sudah beberapa kali ini," ujarnya. seperti dikutip dari suarajatimpost.com jaringan suara.com, Jumat.
Ia melanjutkan, sengaja menunggu pelaku beraksi memasuki kebun.
"Saya memang sengaja membiarkan pelaku masuk dulu di lahan jeruk milik saya. Dan benar sekali ternyata dia selama ini pelaku yang sering beraksi di tempat saya," ujarnya.
Tertangkapnya pelaku pencurian jeruk didengar warga sekitar yang langsung mendatangi lokasi kejadian. Diduga warga kesal dengan ulah pelaku yang meresahkan, warga pun ramai-ramai menghadiahi Salim dengan bogem mentah.
Aksi main hakim sendiri itu tak berlangsung lama, lantaran personel Polsek Jombang yang sedang berpatroli datang dan mengamankan pelaku. Polisi juga mengamankan barang bukti satu sak jeruk curian sekitar 2 kuintal dan sepeda motor pelaku sebagai barang bukti.
Baca Juga: Viral Aksi Maling Berkedok Perempuan Bercadar, Ternyata Cowok Tulen
Sementara itu, salah seorang warga Abdul Ajis mengungkapkan, pelaku Salim diduga memiliki ilmu kebal lantaran saat dihadiahi bogem ramai-ramai oleh warga, pelaku seolah tak merasakan apapun. Namun, begitu diberikan daun kelor, Salim bergteriak kesakitan dan memohon ampun
"Kebal pencuri itu, tadi sempat di interogasi dan beberapa bogem mentah mendarat di beberapa tubuh pelaku, namun dia tidak merasakan sakit, atau pun terluka sama sekali. Lalu ada yang menyarankan diberikan daun kelor ke tubuh pelaku, lalu dia menjerit kesakitan dan meronta - ronta," ujarnya.
Terpisah Kanitreskrim Polsek Jombang Aipda Andrianto Widodo mengatakan, pelaku Salim ini rupanya seorang residivis kambuhan.
"Pelaku ini residivis kambuhan yang baru keluar dari Lapas. Dirinya pernah terjerat membawa senjata tajam dan mencuri besi rel kereta api," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Termasuk Lawan Montenegro, Ini Jadwal Timnas Indonesia di Piala Dunia Sepak Bola Mini
-
Hati-hati Timnas Indonesia, Alex Pastoor Masuk Daftar Calon Pelatih Ajax Amsterdam
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
Terkini
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban