SuaraMalang.id - Batu bata kuno ditemukan di kawasan Alas Kasinan, Desa Pesanggrahan Kecamatan Batu Kota Batu, Jawa Timur. Arkeolog meyakini ada struktur purbakala yang belum tersingkap di lokasi tersebut.
Arkeolog Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Trowulan, Wicaksono Dwi Nugroho, mengatakan pihaknya telah meninjau lokasi temuan batu kuno oleh warga tersebut. Memang ada singkapan batu bata kuno terlihat di tebing sungai. Namun, belum jelas struktur bangunan apa yang mediami kawasan tersebut.
“Tapi jelas ada potensi tinggalan purbakala di sana, cuma perlu singkapan lebih jelas lagi,” ujar Wicaksono, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id jaringan suara.com, Sabtu (6/2/2021).
Ia melanjutkan, bahwa banyaknya batu bata kuno berukuran besar yang ditemukan di wilayah ini memunculkan kemungkinan adanya struktur bangunan kuno. Maka, menurutnya, perlu dilakukan penelitian lebih lanjut. Dicontohkannya, melakukan ekskavasi dan uji laboratorium.
Dari jenis batu bata kuno yang ditemukan warga, ada tiga jenis batu bata. Pertama berukuran panjang 33 centimeter lebar 20 centimeter. Batu bata kedua, panjang 33 cm tebal 8 cm dan batu bata ketiga panjang 19 centimeter dengan tebal 7 centimeter.
Batu bata kuno ini ditemukan warga dalam kondisi berserakan di tengah hutan. Warga juga menemukan susunan batu bata yang rapi menempel di tebing. Ditempat yang sama, warga juga menemukan ada keping uang China yang akrab disebut kepeng China.
Temuan batu bata kuno ini dilaporkan oleh warga kepada Dinas Pariwisata Kota Batu dan ditindaklanjuti oleh BPCB Trowulan dengan melakukan pengecekan ke lokasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Konsisten Dukung Pembiayaan Produktif, BRI Salurkan KUR Rp130,2 Triliun hingga September 2025
-
5 Link DANA Kaget Aktif, Langsung Sikat Saldo Gratis Sekarang
-
Marcos Santos Geram! Salahkan Wasit Usai Arema FC Dibungkam Borneo FC
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia