SuaraMalang.id - Berdirinya Persatuan Dukun Nusantara (Perdunu) Indonesia di Banyuwangi viral. Organisasi profesi dukun itu menuai banyak sorotan publik, khususnya di media sosial.
Unggahan di akun Instagram @infojember misalnya. Sejak diposting 40 menit lalu, telah menndapatkan ratusan like dan puluhan komentar.
"Kabar dari kabupaten tetangga, rek. Gimana menurutmu?
sopo sing arep mbok dukunno," tulis akun Instagram @infojember seperti dikutip suara.com, Kamis (4/2/2021).
Berbagai respon memenuhi kolom komentar unggahan tersebut. Akun Instagram @naau** misalnya. Ia meminta para dukun yang tergabung dalam Perdunu Indonesia itu melakukan santet ke Virus COVID-19.
Baca Juga: Para Dukun Dirikan Organisasi Profesi, Programnya Memasyarakatkan Santet
"santet corona dong, biar corona pergi," ujarnya.
Ada pula yang request agar menggelar santet massal kepada pelaku korupsi atau koruptor.
"Agenda festivalnya adain santet pejabat korup masal mantap keknya, bikin rekor muri penyantetan pejabat korup terbanyak dalam waktu yg sama," sahut akun Instagram @bhrsa***.
Bahkan ada yang berpendapat bahwa bersatunya para dukun dan menggelar program kerja patut diapresiasi lantaran dapat memutar roda perekonomian masyarakat.
"Kreatif untuk perputaran ekonomi," ujar akun @ferdian***.
Baca Juga: Dikasih Black Card Pacar untuk Belanja, Cewek Ini Beli Barang Tak Terduga
Seperti diberitakan, para dukun dan ahli spiritual mendeklarasikan pembentukan Persatuan Dukun Nusantara (Perdunu) Indonesia di Kabupaten Banyuwangi, Rabu (3/2/2021).
Berita Terkait
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
-
Viral Belanja Jutaan di PIM Pakai M-Banking Palsu, Cewek Hijab 'Pengedit Andal' Dicokok di Hotel OYO
-
Profil UD Sentoso Seal, Distributor Oli yang Tahan Ijazah dan Potong Gaji Karyawan Jika Salat Jumat
-
Jualan Bakso dengan Gerobak? Sorry, di Kalimantan Sudah Pakai Avanza!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa