SuaraMalang.id - Warga Malang yang punya bakat menyanyi dangdut. Segera daftarkan dirimu di Ajang Pencarian Bakat Dangdut Bintang Suara.
Ajang berkolaborasi dengan Proaktif ini pendaftarannya bakal ditutup pada 31 Januari 2021. Maka jangan sampai ketinggalan mengirim syarat pendaftaran.
Bagi pemilik suara emas, ajang Bintang Suara bakal mewujudkan mimpi kamu menjadi penyanyi dangdut profesional.
Hal itu diamini Pinkan Mambo. Menurutnya, Bintang Suara menjadi wadah mewujudkan mimpi calon bintang masa depan dan melahirkan penyanyi-penyanyi baru untuk meramaikan dunia musik tanah air.
Baca Juga: Ayo Jangan Sampai Kelewat, Pendaftaran Bintang Suara Tutup Akhir Pekan Ini
"Penting banget karena kita harus keluar terus artis-artis baru," kata Pingkan ditemui di Jakarta, belum lama ini.
Mantan duet Maia Estianty ini menambahkan, bahwa Bintang Suara juga bisa menjadi wadah mengasah bakat dan kemampuan. Semakin sering bintang baru lahir, menurutnya, bakal semakin kompetitif.
"Jadi bintang-bintang bertaburan biar Indonesia ada lagi yang jago bagus dong. Jadi yang jago banget jadi nggak sombong jadi warnanya lebih banyak. Bersaingnya juga lebih bagus," sambung dia.
Pelantun lagu 'Kasmaran' ini juga membagi tips sukses mengikuti ajang pencarian bakat. Paling penting kuncinya adalah rasa malu.
"Tipsnya kamu nggak boleh malu karena kamu nggak ada yang bayarin cicilan mobil kamu, cicilan rumah, nggak boleh malu. Harus survive buktikan ke semua orang kalau kamu bisa sukses," ujarnya.
Baca Juga: Dulur, Lima Hari Lagi Pendaftaran Bintang Suara Ditutup, Ayo Buruan Daftar!
"Aku Pinkan Mambo, jangan lupa ikuti Bintang Suara di Suara.com," imbuh Pinkan Mambo.
Pendaftaran Bintang Suara sendiri sudah dibuka sejak 20 Desember 2020 lalu dan akan ditutup pada 31 Januari 2021 ini.
Buat Anda yang ingin mendaftar tapi masih bingung dengan persyaratannya, silakan akses link pendaftaran dan mengikuti instruksi pendaftaran di sini
Pendaftar wajib mengisi data diri, mengirimkan foto close up dan seluruh tubuh. Serta yang terpenting, mengirimkan contoh vokal berdurasi 60 detik dalam bentuk WAV, MOV, WMA, MP3, MP4.
Untuk melihat namamu sudah terdaftar atau belum, silakan buka bintangsuara.com, nantinya akan terlihat calon-calon bintang talenta dangdut Indonesia di masa mendatang melalui ajang Bintang Suara.
Berita Terkait
-
Pinkan Mambo Ngaku Hanya Dijadikan Objek Konten Bagi Arya Khan
-
Dibutakan Oleh Cinta, Pinkan Mambo Pernah Berpikir Arya Khan Jodohnya
-
Kerap Dibikin Nangis dan Sakit Hati Jadi Alasan Pinkan Mambo dan Arya Khan Bercerai
-
Sumber Kekayaan Pinkan Mambo: Terima Arya Khan Apa Adanya Berujung Cerai
-
Biodata dan Agama Pinkan Mambo: Pindah Keyakinan Demi Nikah Berujung Cerai
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara