SuaraMalang.id - Maling kotak amal di Masjid Al Istiqomah Perum Bumi ST Mukti Sari Kelurahan Tegal Besar, Jember terekam kamera pengawas atau CCTV. Pelaku diduga seorang diri saat beraksi, Minggu malam (24/1/2021).
Dilansir dari Suarajatimpost.com media jejaring Suara.com, sejumlah dua kotak amal terbuat dari kaca itu diketahui gembok telah tercongkel. Total ada dua kotak amal yang digasak pelaku.
Wakil Ketua Takmir Masjid Al Istiqomah Panijo mengatakan, bahwa diketahui pertama kali saat akan melaksanakan salat Subuh, Senin (25/1/2021). Lantaran jemaah curiga pintu masjid sudah dalam kondisi rusak. Pelaku mencongkel pintu bagian utara, tengah dan selatan masjid.
"Jemaah masjid gaduh karena mengetahui pintu masjid sudah dalam kondisi rusak dan tercongkel. Kemudian saat di pintu tengah, didapati dua kotak amal dari kaca sudah dalam posisi rusak gemboknya, dan uangnya hanya tersisa recehan," ujarnya.
Baca Juga: Hendy Siswanto Jadi Bupati Jember, PR Beratnya Urai Keruwetan Birokrasi
Memastikan kecurigaan, pihaknya mengecek rekaman kamera CCTV masjid. Ternyata benar, ada sesosok orang sedang mencuri kotak amal. Tercatat sudah dua kali kasus pencurian kotak amal terjadi.
"Kejadian pencurian ini kedua kalinya, dulu belum ada CCTV, mencuri dengan mencongkel jendela masjid sekitar awal tahun 2020. Nah sekarang kita pasang (kamera) CCTV sebulan yang lalu, terekam video pelakunya itu, dalam melakukan aksinya dan juga wajah pelaku," katanya.
Wajah pelaku, lanjut dia, sempat terekam kamera pengawas. Namun, selanjutnya pelaku menutupi wajahnya diduga karena telah tahu ada CCTV di dalam masjid.
"Pelaku menyadari ada kamera CCTV, dan kemudian sembunyi di balik pintu. Kemudian membuka baju yang dipakai untuk menutupi wajahnya," jelasnya.
"Uang yang hilang kurang lebih Rp 2,5 juta. Karena biasanya rata-rata pendapatan dari amal masjid kurang lebih segitu. Yang penghitungannya dilakukan tiap Jumat pagi seminggu sekali," imbuhnya.
Baca Juga: Cabup dan Cawabup Jember Terpilih Hendy- Gus Firjaun Fokus Program Covid-19
Berbekal rekaman kamera CCTV tersebut, Resmob Kota 1 Polres Jember dipimpin langsung KBO Reskrim Polres Jember Iptu Solekhan Arif telah melakukan identifikasi dan olah TKP. Kekinian, polisi telah mengantongi identitas terduga pelaku dan melakukan pengejaran.
Berita Terkait
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Tewas di Kamar Hotel, Polisi Ungkap Penyebab Jasad Jurnalis Asal Palu Memar hingga Bibir Lecet
-
Update 3 April 2025: Arus Balik Dimulai, Pantau Kondisi Terkini Lewat CCTV Online
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan