SuaraMalang.id - Pandemi Covid-19 berdampak pada seluruh sendi perekonomian, tak terkecuali di Kabupaten Bondowoso. Akibat pagebluk ini, angka kemiskinan meningkat.
Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan, bahwa jumlah penduduk miskin di Kabupaten Bondowoso naik menjadi 14 persen atau angka 110.240 pada 2020. Sedangkan tahun sebelumnya, 2019, angka kemiskinan sekitar 13 persen atau 103.330.
Kepala DPMD (Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa) Bondowoso, Haeriyah Yulianti mengatakan, bahwa pihaknya tentu tidak tinggal diam melihat bertambahnya angka kemiskinan di wilayahnya. Pemkab Bondowoso terus berusaha membantu pemulihan ekonomi masyarakat.
"Ada program pemberdayaan yang memang memberikan bantuan stimulan berupa peralatan kepada masyarakat,” katanya, seperti dikutip dari TIMESIndonesia.co.id media jejaring Suara.com, Senin (25/1/2021).
Baca Juga: 6 Cara Sederhana Menjaga Kesehatan Mental Selama Pandemi Covid-19
Bantuan peralatan tersebut, lanjut dia, diharapkan masyarakat penerima bantuan tetap mampu memutar roda perekonomian. Bahkan jika optimal, mampu membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat.
"Dengan begitu, saya berharap agar masyarakat bisa menciptakan lapangan kerja mandiri," sambung dia.
Program tersebut kata dia, bisa melalui BUMDes. Jika hal itu berada di tingkat Pemerintah Desa. Tentu juga diimbangi dengan memberikan pelatihan pada masyarakat.
Meski demikian, lanjut dia, tak dipungkiri angka kemiskinan didasari fenomena PHK, lantaran pelaku usaha mengalami penurunan pendapatan.
"Bisa jadi jumlah masyarakat miskin menurut data meningkat, karena memang faktor pandemi Covid-19,” jelasnya.
Baca Juga: Pandemi Covid-19 dan Pengembangan Kreativitas Musisi Indonesia
Berita Terkait
-
5 Rencana Sekolah Rakyat Prabowo: Punya Misi Putus Rantai Kemiskinan
-
Di Balik Klaim Sukses Hilirisasi Nikel: Tingkat Kemiskinan di Daerah Penghasil Justru Stagnan
-
Bali Jadi Provinsi dengan Angka Kemiskinan Terendah di Indonesia
-
Skandal Raffi Ahmad Sang Utusan Khusus Presiden: Digugat ke Pengadilan saat Pandemi Covid-19
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
Terpopuler
- Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Dibanderol Setara Yamaha NMAX Turbo, Motor Adventure Suzuki Ini Siap Temani Petualangan
- Daftar Lengkap HP Xiaomi yang Memenuhi Syarat Dapat HyperOS 3 Android 16
- Xiaomi 15 Ultra Bawa Performa Jempolan dan Kamera Leica, Segini Harga Jual di Indonesia
Pilihan
-
Link Live Streaming AC Milan vs Inter Milan: Duel Panas Derby Della Madonnina
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
-
Libur Lebaran, Polresta Solo Siagakan Pengamanan di Solo Safari
-
Dipermak Nottingham Forest, Statistik Ruben Amorim Bersama MU Memprihatinkan
-
Partai Hidup Mati Timnas Indonesia vs China: Kalah, Branko Ivankovic Dipecat!
Terkini
-
Bos BRI: Keamanan dan Kenyamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama
-
Volume Kendaraan di Tol Singosari Meningkat, Ini Tips Berkendara Aman yang Harus Dilakukan
-
Program BRI Menanam "Grow & Green Diwujudkan di Gili Trawangan, Gili Air, dan Gili Meno
-
Isi Rumah Warga Gondanglegi Malang Ludes, Pelaku Ternyata Orang Terdekat
-
BRImo Jadi Solusi Transaksi Digital yang Cepat, Aman, dan Efisien Selama Libur Lebaran