SuaraMalang.id - Pengungsi bencana banjir Jember, khususnya di Desa Wonoasri Kecamatan Tempurejo mulai terserang gatal-gatal atau penyakit kulit. Beberapa warga yang sakit tampak mengantre obat di posko pengungsian.
Salah satu pengungsi, Dewi Nur menuturkan, bahwa kakinya mulai diserang gatal-gatal lantaran terlalu lama terendam banjir.
"Saya merasakan gatal-gatal di bagian kaki, karena kaki kan terendam terus di air sejak awal banjir Kamis malam itu," katanya, seperti dikutip dari Suarajatimpost.com--media jejaring Suara.com, Senin (18/1/2021).
Ia juga menjelaskan, bahwa buah hatinya mulai sakit batuk dan pilek.
Baca Juga: Ratusan Warga Mengungsi ke Musala dan Balai Desa Akibat Banjir Jember
"Juga minta obat, karena anak juga sakit batuk dan pilek ini," imbuhnya.
Selain mendapatkan obat yang dibutuhkan, Posko Bencana di Desa Wonosari juga memberikan sejumlah paket sembako dan makanan bergizi.
"Ini juga dapat makanan bergizi untuk tambahan nutrisi katanya (petugas kesehatan) untuk anak saya," sambung dia.
Salah seorang warga pengungsi lainnya, Samal mengatakan, penyakit gatal telah dirasakannya sejak tiga hari lalu.
"Sudah tiga harian, apalagi di bagian sela-sela jari, gak enak gatal-gatal. Ini saya datang ke posko dikasih salep," tuturnya.
Baca Juga: 5 Hari Jember Dikepung Banjir Setelah Hujan Sepekan, Ribuan Warga Terdampak
Terpisah, Petugas Kesehatan Posko Bencana, Majid, mengatakan, bahwa mayoritas warga pengungsi mengeluhkan gatal - gatal, selebihnya ada yang mengeluhkan diare.
Berita Terkait
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Kaki Aman Bebas Banjir: Tips Pilih Alas Kaki Anti Cedera dan Penyakit Kulit!
-
Waspada! 5 Penyakit Mengintai saat Banjir, Begini Cara Menanganinya
-
Pengungsi Banjir di Jakarta Capai 3.419 Orang, Ini Lokasi-lokasinya!
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Habbie, UMKM Telon Aromatik Terbaik Siap Ekspansi Pasar Global Bersama BRI
-
4 Wisata di Kawasan Cangar Ditutup Usai Longsor yang Hempaskan 2 Mobil
-
BRI Raih Penghargaan Internasional Atas Prestasi Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
Petasan Lukai Pemiliknya di Malang, Korban Sampai Harus Dioperasi
-
Bos BRI: Keamanan dan Kenyamanan Nasabah Jadi Prioritas Utama