SuaraMalang.id - Umumnya pembeli menginginkan barang yang dipesan cepat diterima. Namun, tidak buat warganet dengan inisial R.
Dia justu memberikan reaksi di luar dugaan, yakni komplain kepada penjual karena barang yang dibelinya datang terlalu cepat. Diunggah kembali oleh akun Twitter @txtdarionlshop pada 6 Januari, pemilik akun membagikan gambar tangkapan layar salah satu kolom ulasan belanja online yang ditulis para pembeli.
Warganet mengaku belum siap menerima paket. Ia mengharapkan paketnya datang satu atau dua hari kemudian setelah pembayaran.
"Saya kecewa dengan Tokopedia. Saya pesan jam 1, jam 3 sudah datang barangnya. Kalau saya pesan hari ini seharusnya besok atau dua hari lagi datangnya. Saya kan jadi terkejut batin, belum siap menerima paket saya. Padahal saya mempersiapkan diri untuk dua hari ke depan, bukannya malah jam 2 barang sudah datang. Itu kecepatan tau nggak sih. Kecewa saya," tulis warganet tersebut.
Tak hanya komplain karena merasa kecewa, warganet bahkan memberikan rating bintang satu. Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 1.800 kali ke sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar. Tak sedikit warganet lain yang bingung dengan komplainnya.
"Kok ada ya yang begini. Udah gitu ngasih bintang satu," tulis akun @baebee79.
"Kalau datangnya lama salah, kalau cepet juga salah. Maunya apa sih," tambah @wargaindogogo.
"Ini pasti bayarnya COD terus ngutang dulu ke emaknya buat nalangin dan diomelin abis-abisan," cuit @y0urfuturew1fe.
Baca Juga: Potret Paket dengan Alamat Super Nyeleneh, Minta Kurir Jangan Manja
Berita Terkait
-
Smartfren Manjakan Pengguna Internet Malam, Begini Cara Mengaktifkannya
-
Viral Dompet Raksasa Disebut Kecil oleh Penjual, Padahal Aslinya Segini
-
Belanja Online Minta Di-Check Out-in Sama Pacar, Cewek Ini Panen Hujatan
-
Minta Dibayarin Belanja Online Sama Pacar, Cewek Ini Dihujat Warganet
-
Minta Pacar Bayarkan Belanjaan Online Rp 2 Juta, Wanita Ini Tuai Cibiran
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!