SuaraMalang.id - Polresta Malang Kota menyatakan ada 370 kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) sepanjang 2020. Dari total tersebut, baru 48 kasus atau sekitar 1 persen yang berhasil diungkap kepolisian.
Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata mengatakan, bahwa kasus pencurian kendaraan bermotor di wilayah hukumnya, tercatat mengalami penurunan pada periode Maret hingga Agustus 2020. Namun, terjadi lonjakan kasus pencurian kendaraan bermotor mulai September hingga Desember 2020.
"Kami melihat ada tren yang cukup tinggi pada semester akhir 2020," kata Leonardus memimpin konferensi pers di halaman Mapolresta Malang Kota, Selasa (29/12/2020).
Ia melanjutkan, tingginya kasus pencurian kendaraan bermotor tentu menjadi prioritas penanganannya. Namun, masyarakat tetap diimbau agar meningkatkan kewaspadaan, terutama saat memarkir kendaraan bermotor.
"Kami mengimbau, agar masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan, kunci kendaraan dengan baik, dan parkir di tempat aman yang mudah dipantau," ujar mantan Wakapolrestabes Surabaya ini.
Leonardus juga memberikan peringatan kepada para pelaku kriminal, khususnya curanmor, agar tak meremehkan polisi. Sebab, pihaknya akan menindak tegas.
"Ini menjadi prioritas kami pada 2021. Kami akan lakukan tindakan tegas, dan terukur bagi pelaku curanmor yang kami temukan pada 2021," kata akrab disapa Leo itu.
Polresta Malang Kota juga merilis hasil pengungkapan kriminalitas selama 2020, tercatat ada 1.251 kasus kejahatani. Dari total tersebut, sebanyak 678 kasus berhasil diungkap. Kemudian, terdapat kasus narkotika dan obat-obatan berbahaya sebanyak 211 kasus, seluruhnya berhasil diungkap.
Lalu, terdapat dua kasus yang menonjol sepanjang 2020, yakni kasus pembunuhan pada September 2020, dengan satu orang tersangka berinisial MI (18), dan kasus unjuk rasa anarkis pada 8 Oktober 2020, polisi menetapkan tiga orang tersangka.
Baca Juga: Wali Kota Sutiaji Cerita Kengerian Terpapar Corona ke Pengurus NU
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah
-
Kronologi Yai Mim Jadi Tersangka Pornografi, Ini Penjelasan Polresta Malang Kota
-
Cara Dinkes Kota Malang Antisipasi Superflu H3N2, Jangan Tunda-tunda Keluhan Kesehatan!
-
Laka Lantas Kota Malang Renggut 12 Nyawa Selama 2025, 245 Orang Luka-luka