SuaraMalang.id - Paslon Pilkada Kota Pasuruan Gus Ipul-Mas Adi memenangi hasil pemilihan sementara versi Quick Count. Menyikapi keunggulan sementara ini, Gus Ipul meminta pendukungnya tidak euforia berlebihan.
"Simpatisan dan relawan tidak berlebihan dalam menyikapi kemenangan ini. Jangan konvoi, apalagi membuat acara yang menimbulkan kerumunan besar," ujarnya ketika dikonfirmasi dari Surabaya, seperti diberitakan Antara, Kamis (10/12/2020) pagi.
Salah satu lembaga internal tim pemenangan Gus Ipul-Mas Adi menempatkan pasangan nomor urut 1 tersebut meraih 68,07 persen suara, sedangkan pesaingnya pasangan Teno-Hasjim hanya 31,93 suara.
Hasil tersebut tidak jauh beda dari penghitungan sementara Real Count KPU melalui akses "Sirekap" yang hingga pagi ini hasilnya adalah Gus Ipul-Mas Adi 67,3 persen, dan Teno-Hasjim 32,7 persen.
Baca Juga: Keluarga Gus Ipul Terpapar Covid-19, Istri dan 2 Anaknya Masih Dirawat
Mantan Wakil Gubernur Jatim tersebut berharap semua pihak mensyukuri hasil ini dengan hal positif atau dengan sesuatu yang memiliki manfaat lebih besar.
"Jadikan kemenangan ini sebagai momentum untuk menyambut perubahan sekaligus perbaikan untuk Kota Pasuruan," ucapnya.
Kendati demikian, suami Fatma Saifullah Yusuf tersebut menegaskan tetap mempertahankan kebaikan yang selama ini sudah ada.
"Sementara yang belum baik akan dilakukan perubahan. Masih banyak pekerjaan rumah yang harus segera dicarikan solusi agar terselesaikan," kata Ketua PBNU tersebut.
Gus Ipul juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Pasuruan karena partisipasinya sangat luar biasa tinggi.
Baca Juga: Gus Ipul Mengaku Diperintahkan Kyai untuk Maju Pilkada Kota Pasuruan
"Saya juga terima kasih kepada pimpinan partai pengusung dan pendukung. Terima kasih relawan, simpatisan yang sudah bekerja dengan baik," kata dia.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Keluarga Gus Ipul Terpapar Covid-19, Istri dan 2 Anaknya Masih Dirawat
-
Gus Ipul Mengaku Diperintahkan Kyai untuk Maju Pilkada Kota Pasuruan
-
Anak Kiai se-Madura Tolak Mentah-mentah Ajakan People Power Amien Rais
-
Gus Ipul: Masyarakat Sudah Tak Punya Energi untuk Berantem Pasca Pemilu
-
Kiai Sepuh Se-Jawa Timur: Lupakan 01-02, Saat Ini Waktunya 00
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Murah Tipe SUV Mei 2025: Harga Setara Motor, Pajak Murah, Perawatan Mudah
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
Pilihan
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
-
Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
Terkini
-
Nongkrong Bareng Berujung Maut, Pria di Malang Tewas Ditikam Teman Sendiri
-
BRI Lewat BRILiaN Dorong UMKM Hargobinangun Yogyakarta Jadi Motor Ekonomi Desa
-
BRImo FSTVL 2024 Jadi Ajang Apresiasi pada Nasabah, Sekaligus Wujudkan Inklusi Keuangan
-
BRI Mengedepankan Prinsip Pertumbuhan yang Selektif untuk Menjaga Kualitas Kredit Berkelanjutan
-
Kecelakaan di Bromo: Jip Masuk Jurang, Wisatawan Asal Korea Selatan Jadi Korban