Arema FC Dikalahkan Barito Putera, Pelatih Fernando Valente Speachless

"Kadang sulit menemukan kata-kata untuk menggambarkan perasaan saya malam ini. Namun, kami harus menerima kenyataan," ucap Valente.

Chandra Iswinarno
Senin, 18 Desember 2023 | 12:30 WIB
Arema FC Dikalahkan Barito Putera, Pelatih Fernando Valente Speachless
Pelatih Arema FC Fernando Valente. [Instagram/aremafcofficial]

SuaraMalang.id - Arema FC harus mengakui keunggulan tuan rumah Barito Putera dengan skor tipis 0-1 dalam pertandingan pekan ke-23 Liga 1 musim 2023-2024, yang berlangsung pada Minggu, 17 Desember 2023.

Kekalahan ini membawa kekecewaan mendalam bagi pelatih Arema, Fernando Valente, yang mengungkapkan kesulitannya dalam mengekspresikan perasaannya pasca pertandingan.

Pertandingan yang dihelat di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, sebenarnya menyaksikan Arema FC memiliki sejumlah peluang emas untuk mencetak gol.

Namun, hingga babak pertama usai, kedudukan tetap 0-0. Barito Putera, yang mengandalkan serangan balik sporadis, berhasil memecah kebuntuan dengan gol yang dicetak oleh Bagus Kahfi pada menit ke-50.

Baca Juga:Bagus Kahfi Jadi Mimpi Buruk yang Buyarkan Harapan Kebangkitan Arema FC

Dalam sesi jumpa pers setelah pertandingan, Fernando Valente mengakui kekecewaannya.

"Kadang sulit menemukan kata-kata untuk menggambarkan perasaan saya malam ini. Namun, kami harus menerima kenyataan," ucap Valente.

Menurut Valente, kekalahan Arema FC di markas Barito Putera ini tidak lepas dari faktor keberuntungan.

Meskipun Arema mampu menciptakan 12 tembakan, dengan empat di antaranya mengarah ke gawang dan menghasilkan lima peluang emas, tetapi tidak ada satupun yang berhasil dikonversi menjadi gol.

"Mungkin mudah untuk berbicara tentang beruntung atau tidak, tapi saya percaya pada apa yang kami kerjakan, saya percaya pada pemain saya, dan upaya yang dilakukan manajemen klub," pungkas pelatih asal Portugal itu.

Baca Juga:Ichaka Diarra dan Arema FC Berpisah, Akhir Perjalanan Sang Pemain di Liga 1

Kekalahan ini menandai tantangan berat bagi Arema FC dalam menghadapi sisa musim, dengan harapan bisa bangkit dan meningkatkan performa di pertandingan-pertandingan mendatang.

Kontributor : Elizabeth Yati

Terkini

Kamera pengawas (CCTV) berhasil mengungkap dua kasus pecurian yang terjadi di wilayah Malang.

News | 14:46 WIB

Kasus rupadaksa mengguncang Universitas Islam Negeri (UIN) Maulana Malik Ibrahim Malang. Seorang mahasiswa UIN Malang diduga menyetubuhi mahasiswi kampus lain.

News | 14:05 WIB

Tumpukan sampah yang menutupi jalan desa menuju ke makam di Dusun Boropanggung, Desa Banjararum, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang masih mengundang tanda tanya.

News | 09:41 WIB

Ketiga santri yang dilaporkan hanyut di Pantai Balekambang, Kabupaten Malang telah ditemukan, Jumat (11/5/2025).

News | 16:34 WIB

Kejadian tragis menimpa para wisatawan rombongan santri asal Pondok Pesantren Amanatul Ummah Kabupaten Mojokerto di Pantai Balekmbang, Kabupaten Malang.

News | 10:16 WIB

Kemacetan di kawasan Jalan Bandung Kota Malang menjadi permasalahan yang belum terpecahkan sampai sekarang.

News | 13:40 WIB

Kisah Suryani bukti nyata dari pelaku usaha yang memanfaatkan pendanaan usaha, mulai dari usaha mikro dan terus berkembang hingga naik kelas.

News | 20:40 WIB

Semua dana yang digunakan untuk program tersebut diambil dari pembangunan wisata air.

News | 17:38 WIB

Produk inovatif dengan ragam aroma yang variatif dan modern ini berhasil berkat dukungan BRI.

News | 19:18 WIB

UPT Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo memutuskan untuk menutup sementara empat tempat wisata yang ada di wilayahnya.

News | 09:22 WIB

The Asset adalah lembaga riset serta penerbit berita bisnis dan industri keuangan di Asia.

News | 16:14 WIB

Petasan melukai pemiliknya kembali terjadi di Kota Malang. Kali ini korbannya dua warga Pujon, Kabupaten Malang.

News | 09:23 WIB

Nasabah dapat menghubungi Contact BRI di 1500017 atau asisten virtual SABRINA.

News | 12:27 WIB

Tol Singosari H1-H2 Lebaran 2025 ramai lancar. Pengendara diimbau periksa kendaraan, patuhi batas kecepatan, jaga jarak aman, istirahat cukup, dan waspada cuaca

News | 16:56 WIB

Program ini juga diharapkan mampu mendorong perekonomian masyarakat setempat.

News | 12:37 WIB
Tampilkan lebih banyak