SuaraMalang.id - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meramalkan wilayah Malang Raya: Kabupaten dan Kota Malang serta Kota Batu bakal diguyur hujan angin dan petir hari ini, Senin (31/10/2022).
Hujan deras disertai petir ini akan terjadi siang hingga sore hari. Oleh sebab itu BMKG memperingatkan warga agar berhati-hati dan waspada selalu. Ramalan cuaca ini dikutip dari laman situs BMKG Juanda Jatim.
Sementara cauca serupa juga diramalkan bakal terjadi di sejumlah daerah di Jatim lainnya. Hujan pagi hari diprediksi bakal melanda kawasan Gresik.
Kemudian hujan siang dan sore hari selain wilayah Malang Raya juga bakal melanda Kabupaten Pasuruan dan Kabupaten Lumajang.
Baca Juga:Sorotan Kemarin, Presiden Arema FC Mundur sampai Mahfud MD Dukung KLB PSSI
Sementara dini hari hujan diprediksi bakal mengguyur kawasan Trenggalek, Pacitan dan Tulungagung.
Cuaca hujan juga diprediksi bakal terjadi besok Selasa, 01 November 2022. Pada hari itu sejumlah daerah diguyur hujan siang hingga sore yakni Banyuwangi dan Jember.
Sementara pada malam hari wilayah yang sama, Jember, Banyuwangi dan Lumajang. Sementara dini hari Jember kembali bakal dilanda hujan deras.