Hati-hati! Siang dan Malang Nanti Kota Batu Bakal Diguyur Hujan Petir

Hujan deras disertai angin dan petir bakal mengguyur Kota Batu Jawa Timur sejak siang ini. Hujan bahkan bakal mengguyur hingga malam nanti, Senin (17/10/2022).

Muhammad Taufiq
Senin, 17 Oktober 2022 | 12:25 WIB
Hati-hati! Siang dan Malang Nanti Kota Batu Bakal Diguyur Hujan Petir
ILUSTRASI Hujan petir. [Antara]

SuaraMalang.id - Hujan deras disertai angin dan petir bakal mengguyur Kota Batu Jawa Timur sejak siang ini. Hujan bahkan bakal mengguyur hingga malam nanti, Senin (17/10/2022).

Ramalan cuaca ini disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda. Seperti dijelaskan Prakirawan BMKG, Ary Pulung Baskoro. Ia menerangkan, pagi hari sekitar pukul 07.00 WIB cuaca berawan, dengan suhu 19 derajat Celcius.

Kelembapan udara 90 persen, kecepatan angin 10 km/jam dari tenggara. Prakiraan tersebut berlaku untuk tiga kecamatan yang meliputi Bumiaji, Junrejo, dan Batu.

Dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, pada siang hari pukul 10.00 terjadi hujan disertai petir. Suhu berada di angka 23 derajat Celcius dengan kelembapan udara 85 persen, kecepatan angin 20 km/jam dari tenggara.

Baca Juga:Waspada, BMKG Prediksi Bogor Diterjang Hujan Petir Hari Ini

Siang hari pukul 13.00 WIB, hujan petir masih terjadi di seluruh kawasan. Suhu dengan kondisi itu berada di kisaran 27 derajat celcius, kelembaban udara 70 persen, kecepatan angin 30 km/jam dari tenggara.

Sore harinya pukul 16.00 WIB hujan ringan. Suhu dengan kondisi itu berada di angka 25 derajat Celcius, kelembapan udara 80 persen, kecepatan angin 30 km/jam dari tenggara.

Pada malam hari sekitar pukul 19.00 WIB. Seluruh kawasan terjadi hujan ringan, dengan suhu 18 derajat Celcius. Kelembapan udara 85 persen, kecepatan angin 20 km/jam dari tenggara.

Hampir tengah malam tepatnya pukul 22.00 WIB cuaca berkabut, dengan suhu 18 derajat Celcius kelembaban udara 90 persen, kecepatan angin 10 km/jam dari tenggara.

Dini hari Selasa (18/10/2022) di semua kawasan turun hujan ringan. Hujan disertai petir kembali terjadi pada pagi hari pukul 07.00 WIB.

Baca Juga:Prakiraan Cuaca Hari Ini: Sejumlah Wilayah di Kaltim Berpotensi Hujan Petir

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini