Puluhan ternak ini tersebar di 9 kecamatan. Temuan itu kemudian ditindaklanjuti oleh petugas surveilans dimana sapi bergejala PMK diperiksa dan diambil sampel air liurnya.
"Sampel kemudian dikirim ke Surabaya dan hasilnya memang positif," kata Nanang, seperti dikutip dari suarajatimpost.com jejaring media suara.com, Jumat (3/6/2022).
5. Warga Pasuruan tewas terbakar di kasur
Warga Kelurahan Pohjentrek, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan digemparkan kematian pria bernama Jachja. Sebab, warga Jalan KH Achmad Dahlan Gang 17 itu ditemukan tewas terbaring di kasur yang terbakar.
Baca Juga:Gubernur Khofifah Imbau Umat Islam di Jatim Gelar Salat Gaib Buat Eril, Putra Ridwan Kamil
“Kami menerima laporan dari warga bahwa terdapat orang meninggal di dalam rumah. Korban diketahui meninggal di atas kasur yang di dalamnya terdapat bara api,” ujar Kapolsek Purworejo, AKP Endy Purwanto mengutip Beritajatim.com, Jumat (03/06/2022).
Kronologisnya, lanjut dia, korban sempat memesan bakso pada Rabu (01/06/2022) pukul 19.00 WIB. Kemudian, pedagang bakso dan warga sekitar melihat asap dari dalam rumah korban dan ternyata berasal dari kasur.
Warga kemudian memindahkan korban dari kasur yang terbakar tersebut. Api dapat dipadamkan dengan menyiramkan air.