Tebing di Tol Pandaan Arah Malang Longsor, Lalu Lintas Macet Cukup Parah Dialihkan Lewat Purwodadi

Para pengguna jalan yang mau ke Malang melewati Tol Pandaan sebaiknya hati-hati. Ada kabar kalau tebing di KM 78.600 dan 78.800 mengalami longsor.

Muhammad Taufiq
Selasa, 08 Maret 2022 | 17:08 WIB
Tebing di Tol Pandaan Arah Malang Longsor, Lalu Lintas Macet Cukup Parah Dialihkan Lewat Purwodadi
Longsoran tanah di Tol Pandaan [Foto: Tangkapan layar Instagram]

SuaraMalang.id - Para pengguna jalan yang mau ke Malang melewati Tol Pandaan sebaiknya hati-hati. Ada kabar kalau tebing di KM 78.600 dan 78.800 mengalami longsor.

Akibatnya lalu lintas di akses jalan itu mengalami kemacetan cukup parah. Foto tebing longsor ini sempat diunggah akun Instagram @getradius.id dimana longsoran menutup separuh jalan.

Kabar ini juga sempat disampaikan suarasurabaya.net. Longsor ini terjadi Selasa (08/03/2022), sekitar pukul 15.53 WIB.

Senkom Jasa Marga melaporkan, kendaraan dari arah Surabaya diarahkan keluar di exit Purwodadi dan dari arah Malang diarahkan keluar di exit Lawang.

Baca Juga:Beredar Kabar, Bus yang Hangus Terbakar di Tol Pandaan Akibat Penumpang Mengecas Powerbank, Polisi: Dalam Penyelidikan

REKOMENDASI

News

Terkini