SuaraMalang.id - Satu dari dua penambang pasir yang tertimbun longsor di Sungai Kaliputih, Desa Karangrejo, Kecamatan Garum, Kabupaten Blitar, telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Senin (17/2/2025).
Korban yang ditemukan adalah Rohman (31), warga Desa Modangan, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar. Sementara itu, satu korban lainnya, Nur Kholis (45), warga Desa Penataran, Kecamatan Nglegok, masih dalam pencarian.
"Satu korban sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia," ujar Kasi Humas Polres Blitar, Ipda Putut Siswahyudi.
Tim gabungan dari BPBD, SAR, TNI, dan Polri terus berupaya mencari Nur Kholis, yang masih tertimbun material longsor. Pencarian dilakukan dengan menggunakan eskavator dan semprotan air diesel untuk membersihkan timbunan tanah.
"Pencarian sempat dihentikan pada Minggu malam karena hujan deras. Namun, sejak pagi tadi sudah dilanjutkan kembali," kata Putut.
Peristiwa tragis ini terjadi pada Minggu (16/2/2025) sekitar pukul 12.30 WIB, saat kedua korban sedang mencari pasir di aliran Sungai Kaliputih.
Kedua korban menggali pasir dan batu dengan cara membuat lubang (kantongan) di tebing sungai.
Saat kantongan penuh, mereka menaikkan pasir ke atas tanah.
Tiba-tiba, tebing di atas mereka longsor dan menimbun keduanya.
Baca Juga: Longsor Parah Landa Poncokusumo Malang, 3 Titik Sekaligus
Sejak kejadian, tim penyelamat telah bekerja keras untuk mencari korban yang tertimbun material longsor.
Insiden ini menjadi peringatan bagi para penambang pasir di sekitar Sungai Kaliputih dan wilayah lainnya untuk lebih berhati-hati, terutama saat bekerja di dekat tebing yang rawan longsor.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Longsor Parah Landa Poncokusumo Malang, 3 Titik Sekaligus
-
Longsor di Desa Ngadas, Jalur Bromo Via Malang Terputus
-
Longsor di Malang: Hujan Deras Picu Bencana, Kebun Jeruk Lenyap Tertimbun
-
Longsor Pujon Sempat Putuskan Akses Jalur Malang-Kediri
-
Hujan Deras Picu Longsor, Kolam Renang Kalimeri Malang Luluh Lantak
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
Terkini
-
3 Kali Erupsi Gunung Semeru Hari Ini, Kolom Abu Capai 1 Kilometer
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan 700 Meter Warnai Pagi Malang dan Lumajang
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos