SuaraMalang.id - Bencana longsor melanda Desa Sumbertangkil, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang, pada Kamis dini hari (9/1/2025).
Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi sejak pukul 02.00 hingga 05.00 WIB memicu longsoran tebing setinggi enam meter dan panjang empat meter yang menimpa sebuah rumah warga.
Rumah yang terdampak longsor diketahui milik Juma'iyah (38) dan dihuni oleh tiga orang. Longsoran material menghancurkan tembok bagian belakang rumah, tepat di area dapur.
Beruntung, tidak ada korban jiwa maupun luka-luka dalam insiden ini. Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan, memperkirakan kerugian material mencapai Rp 5 juta.
Baca Juga: Dari Batam untuk Malang: Kisah Juragan Bakso yang Bangun Jalan 10 Miliar
“Longsor mengakibatkan tembok rumah bagian belakang jebol. Syukurnya, tidak ada korban jiwa. Saat ini, kami masih dalam proses penanganan pascabencana,” ujar Sadono.
Longsor terjadi akibat curah hujan yang tinggi sejak dini hari. Material longsoran dari tebing belakang rumah menghantam dapur, menyebabkan kerusakan parah.
Tim gabungan dari BPBD Kabupaten Malang, PMI, Muspika Tirtoyudo, Pemerintah Desa Sumbertangkil, dan sejumlah relawan segera dikerahkan ke lokasi untuk melakukan penanganan pascabencana. Masyarakat setempat juga terlibat aktif dalam membersihkan material longsor.
“Saat ini, kami bersama personel gabungan sedang kerja bakti untuk membersihkan material longsor dan menanggulangi dampak yang terjadi,” tambah Sadono.
BPBD Kabupaten Malang mengimbau masyarakat yang tinggal di kawasan rawan longsor untuk waspada, terutama saat hujan deras berlangsung.
Baca Juga: Skandal Tiket Tumpak Sewu: Turis Mengeluh, Dinas Pariwisata Bungkam
Sadono menegaskan pentingnya peran masyarakat dalam melaporkan potensi bencana secara cepat agar penanganan dapat dilakukan segera.
Berita Terkait
-
Terbang ke India, Prabowo Tetap Pantau Bencana Longsor di Pekalongan: Bantuan Harus Cepat dan Tepat Sasaran
-
1,9 Juta Petani dan Penyuluh Ikuti Pelatihan Ketahanan Pangan Kementan
-
Bagi-bagi Uang dari Paslon untuk Warga di Masa Tenang Pemilu, Ini Pengakuan Wanita Berinisial P
-
Tenggara Malang Diguncang Gempa Magnitudo 5,2
-
Rasakan Nuansa Liburan di Korea Selatan Lewat Wisata Lokal San Terra de Laponte
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat