SuaraMalang.id - Menjelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-129 BRI yang jatuh pada 16 Desember 2024 mendatang, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) menerima 7 penghargaan pada ajang Top 100 CEO & The 200 Leader Future Forum 2024.
Acara yang diselenggarakan oleh Infobank Media Group di Hotel Ritz-Carlton, Jakarta (29/11/2024) ini menjadi wadah untuk mengapresiasi para pemimpin dari berbagai sektor atas kontribusi dan perannya.
Pada ajang tersebut, Direktur Utama BRI Sunarso dianugerahi gelar Top CEO 2024 dan Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto menerima penghargaan sebagai Bankers of The Year 2024.
Sementara itu, 5 penghargaan lainnya diperoleh dalam kategori The Future Leaders 2024 yang diberikan kepada Direktur Keuangan BRI Viviana Dyah Ayu, Direktur Digital dan Teknologi Informasi BRI Arga M. Nugraha, Senior Executive Vice President (SEVP) Change Management and Transformation Office BRI Harsya Wardhana Prasetyo, SEVP Treasury & Global Services BRI Achmad Royadi, dan SEVP Operations BRI I Nyoman Sugiri Yasa.
Penghargaan ini menjadi bukti kepemimpinan yang mampu mendorong BRI memperkuat peran UMKM, memperluas akses keuangan hingga pelosok negeri, dan mengembangkan bisnis yang tangguh serta adaptif terhadap berbagai tantangan global. Kepemimpinan yang kuat menjadi salah satu kunci BRI menjaga relevansi layanan keuangan dengan kebutuhan masyarakat sekaligus mendukung pertumbuhan ekonomi nasional secara berkelanjutan.
Pada kesempatan terpisah, Direktur Utama BRI Sunarso menyampaikan apresiasi atas penghargaan yang diraih, sekaligus menegaskan komitmen BRI untuk terus mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.
“BRI percaya bahwa setiap langkah kecil yang diambil dengan niat besar dapat menciptakan dampak luar biasa. Penghargaan ini adalah refleksi dari kerja keras dan dedikasi Insan BRILiaN yang tidak kenal lelah dalam membawa perubahan positif bagi masyarakat”, ujarnya.
Sunarso menegaskan bahwa penghargaan ini menjadi motivasi bagi BRI untuk terus memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat dan perekonomian nasional. "Seluruh pencapaian dan penghargaan tersebut saya dedikasikan kepada seluruh nasabah BRI, utamanya untuk pelaku UMKM yang menjadi tulang punggung perekonomian Indonesia, serta seluruh insan BRILiaN (pekerja BRI) yang telah memberikan kontribusi terbaiknya," jelasnya.
Baca Juga: Ayo Ambil Emas Batang di BRImo FSTVL Playzone, Seru Banget!
Berita Terkait
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Transfer Uang ke Luar Negeri Lewat BRImo Mudah Banget, Cek di Sini!
-
NPL BRI Turun, Kualitas Aset Makin Tangguh di Tengah Tantangan Ekonomi
-
Mulai CMS Sampai QLOLA, BRI Komitmen Berikan Layanan Perbankan Terbaik Kepada Badan Kepegawaian Negara
-
Ayo Bikin Keren Penampilan Pakai Sneakers USS 2024 Presented by BRImo, BRI Sediakan Paket Istimewa
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi Lagi, Letusan 700 Meter Warnai Pagi Malang dan Lumajang
-
CEK FAKTA: Dito Ariotedjo Sebut Jokowi Terima Rp 2 Triliun dari Gus Yaqut, Benarkah?
-
BRI Ungkap Prospek Fintech Indonesia di Hadapan Investor Global
-
Peran Strategis UMKM Disorot Dirut BRI dalam Forum Keuangan Global WEF Davos
-
CEK FAKTA: China Resmi Tutup Pintu Wisatawan Israel, Benarkah?