SuaraMalang.id - Pelaku industri pariwisata, khususnya sektor perhotelan di Kota Malang, optimistis menyambut lonjakan wisatawan menjelang libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.
Sejumlah hotel berbintang bahkan memprediksi okupansi mencapai 100 persen pada momen tersebut, terutama di H-7 hingga malam pergantian tahun.
Cluster General Manager Grand Mercure Malang Mirama dan Mercure Surabaya Grand Mirama, Sugito Adhi, menyatakan antusiasme masyarakat untuk berlibur di musim liburan ini sangat tinggi, terutama untuk pasar keluarga dan wisatawan independen (FIT).
“Pastinya demand masyarakat cukup tinggi, khususnya market leisure ataupun family dan FIT, hingga kami optimistis di angka 100 persen atau full occupancy,” ujarnya.
Baca Juga: Waspada! Marak Penipuan Sewa Villa di Kota Batu via Instagram
Fasilitas dan Promo untuk Libur Akhir Tahun Untuk menarik minat pengunjung, hotel-hotel di Kota Malang telah menyiapkan berbagai fasilitas dan promo menarik.
Grand Mercure Malang Mirama, misalnya, menghadirkan beragam kegiatan keluarga yang menyenangkan melalui program Mirama Adventure.
“Kami memiliki fasilitas seperti Mirama Paintball, Explore Malang Heritage, Trip to Batu, hingga berbagai destinasi menarik di Malang Raya. Selain itu, ada kegiatan seperti harvesting, mini zoo, movie time, hingga aktivitas seni seperti pot painting, umbrella painting, dan canvas coloring,” tambah Sugito.
Aktivitas ini diharapkan dapat menjadi daya tarik utama bagi keluarga yang ingin menghabiskan waktu berkualitas selama libur panjang.
Event Khusus di Ibis Styles Malang Optimisme serupa juga diungkapkan oleh Ibis Styles Malang. Menurut Riyadea Mayang Padita, Sales and Event Coordinator, tingkat okupansi hotel telah mencapai hampir 50 persen di awal Desember, dan diprediksi penuh menjelang H-7 Nataru.
Baca Juga: Akun Google 34 Hotel Kota Malang Diretas, Harga Kamar Diturunkan sampai 80 Persen
Untuk menyambut momen pergantian tahun, Ibis Styles Malang menghadirkan acara spesial bertema Under The Sea.
Acara ini menawarkan paket istimewa yang dirancang untuk memberikan pengalaman tak terlupakan bagi pengunjung.
“Alhamdulillah, setiap tahun penuh, sehingga kami optimis Nataru 100 persen,” ujar Dea.
Antusiasme Tinggi untuk Kota Malang Kota Malang, dengan keindahan alam dan kekayaan budaya, tetap menjadi destinasi favorit wisatawan domestik maupun mancanegara.
Beragam fasilitas dan even yang disiapkan oleh pelaku industri perhotelan diharapkan mampu menarik lebih banyak pengunjung, sekaligus meningkatkan sektor pariwisata di kota ini selama libur akhir tahun.
Dengan berbagai persiapan matang dari para pelaku industri, libur Nataru tahun ini diprediksi akan menjadi momen yang meriah dan penuh kenangan bagi wisatawan yang berkunjung ke Kota Malang.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Mulut Berbusa usai Check In Bareng Cewek di Hotel, MS Tewas Gegara Overdosis Obat Kuat?
-
Tim Hukum Ridwan Kamil Layangkan Tantangan Terbuka ke Lisa Mariana Soal Pembuktian
-
Daya Beli Anjlok, Hotel dan Restoran Terpaksa Pangkas Biaya Operasional, Ini Kata PHRI
-
PHRI Kritik Pemerintah yang Minta Pelaku Usaha Berinovasi di Tengah Daya Beli Turun: Asal Bicara Aja
-
Hotel Malah Sepi Selama Libur Lebaran, Dampak Perekonomian Lesu jadi Pemicunya!
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga
-
Warga Senang, Desa Wunut Bagikan THR dan Hadirkan Program Perlindungan Sosial