SuaraMalang.id - Di tengah jeda kompetisi Liga 1 yang berlangsung sekitar tiga pekan, para pemain Arema FC memanfaatkan waktu ini untuk pemulihan fisik dan relaksasi.
Tidak ada pemain Arema FC yang terlibat dalam agenda FIFA Matchday di pertengahan November ini, sehingga tim Singo Edan memiliki kesempatan untuk beristirahat tanpa tekanan pertandingan.
Pelatih Arema FC, Joel Cornelli, menyambut baik jeda ini sebagai waktu yang dibutuhkan bagi para pemainnya.
"Jeda sementara ini cukup bagus. Pemain bisa bersantai, karena sejak Piala Presiden sampai sekarang, mereka hampir tidak punya waktu istirahat panjang," kata Joel Cornelli.
Baca Juga: Arema FC Poles Taktik Jelang Duel Panas Kontra Madura United
Sebelum ini, Arema FC memang menjalani jadwal yang sangat padat. Setelah memenangkan Piala Presiden 2024, mereka langsung terjun ke kompetisi Liga 1 tanpa banyak waktu untuk beristirahat.
Joel pun memberikan waktu libur lima hari kepada timnya sebelum kembali ke latihan fisik yang ringan selama pekan terakhir.
“Saya ingin pemain menikmati latihan tanpa harus memikirkan pertandingan saat ini. Keinginan saya, mereka harus enjoy dalam sesi latihan,” tambahnya.
Meskipun tetap menjalani latihan seperti biasa, Joel ingin para pemain tetap santai untuk menjaga kebugaran dan mengisi kembali energi mereka.
Minggu ini, Arema FC akan memulai sesi latihan taktikal dan strategi, untuk mempersiapkan laga mendatang setelah jeda kompetisi berakhir.
Baca Juga: Santai Tapi Fokus: Strategi Jitu Arema FC Selama Jeda BRI Liga 1
Joel menekankan pentingnya memulai latihan dari awal dengan pendekatan yang terstruktur. "Kami mulai kembali dari nol. Pemain juga harus tetap fokus dan bersiap untuk pertandingan berikutnya," pungkas Joel Cornelli.
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Kalahkan Persija, Madura United Keluar dari Zona Degradasi
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persija Jakarta Incar Posisi Empat Besar, Madura United akan Jadi Korban?
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Charles Lokolingoy Soroti Pentingnya Jeda Internasional untuk Mental Pemain
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling