SuaraMalang.id - Setelah menikmati libur lima hari usai kemenangan atas Barito Putera, para pemain Arema FC kembali memulai latihan fisik untuk mempersiapkan diri menghadapi lanjutan Liga 1.
Latihan perdana pascalibur berlangsung di Lapangan UB Dieng pada Kamis sore (7/11), di bawah arahan pelatih kepala Joel Cornelli.
Tim Arema FC hampir tampil dengan kekuatan penuh, kecuali Daffa Fahish yang baru menjalani operasi, serta dua pemain senior Alfarizi dan Dendi Santoso yang absen karena mengikuti kursus lisensi B di Jogjakarta.
Pada sesi latihan ini, skuad Singo Edan langsung melahap menu fisik, termasuk sprint, setelah pemanasan dengan jogging ringan.
Baca Juga: Singo Edan Incar 3 Poin di Kandang Madura United, Usai Jeda FIFA Matchday
Pelatih kepala Joel Cornelli menyatakan bahwa latihan fisik akan dilakukan intensif selama tiga hari hingga Sabtu (9/11), sebelum beralih ke latihan taktik dan sesi internal game pada pekan berikutnya.
“Tiga hari ini kami akan melakukan latihan fisik. Kemudian pekan depan ada latihan taktik yang akan kami lanjutkan dengan internal game,” ungkap Cornelli.
Menurut Pelatih Fisik Arema FC, Gustavo Alves Correa, fokus latihan fisik ini sangat penting agar kondisi pemain kembali ke tingkat optimal sebelum menerima materi latihan taktik.
“Latihan fisik ini penting untuk mengasah ketahanan pemain sehingga mereka siap secara fisik untuk kompetisi yang akan datang,” jelas Gustavo.
Arema FC berusaha memanfaatkan jeda kompetisi dengan maksimal untuk memastikan para pemain berada dalam kondisi prima saat Liga 1 dilanjutkan, terutama menghadapi Madura United pada 21 November mendatang.
Baca Juga: Momentum Positif! Arema FC Naik ke Peringkat 7, Siap Gaspol Lawan Madura United
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Bikin 3 Pemain Cedera, Bernardo Tavares Kritik Keras Stadion Soepriadi
-
Hasil BRI Liga 1: Balotelli Kartu Merah, Arema FC Tahan PSM Makassar
-
3 Hal Menarik yang Terjadi saat Ze Gomes Tangani Arema FC
-
Noh Alam Shah Ceritakan Alasan Jadi Sopir Taksi Online pada 2014
-
Novri Setiawan Didorong Ambisi Besar, Arema FC Bakal Jadi Korban Amukan?
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Rusuh Lagi! Indonesia Siap-siap Sanksi FIFA, Piala Dunia 2026 Pupus?
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Lolly Kembali Main TikTok, Penampilannya Jadi Sorotan: Aura Kemiskinan Vadel Badjideh Terhempas
Pilihan
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
-
Sejarah dan Makna Tradisi Nyekar Makam Sebelum Puasa Ramadan
Terkini
-
Kanjuruhan Butuh Sofa dan Kasur Darurat, Demi Skor Kelayakan BRI Liga 1
-
Target Pajak Parkir Kabupaten Malang Naik Jadi Rp1,58 Miliar di 2025
-
Miris! Tekanan Ortu dan Weton Picu Lonjakan Pernikahan Dini di Malang
-
Dugaan Korupsi Dana Ketahanan Pangan Guncang Desa Karangwidoro, Mantan Kasun Terlibat?
-
Bupati Malang Sanusi Serius Kembangkan Kabupaten Nila