SuaraMalang.id - Polres Malang mengerahkan 300 personel gabungan dari berbagai instansi untuk mengamankan jalannya debat publik kedua Pilkada Kabupaten Malang 2024.
Pengamanan akan dilakukan secara ketat mulai dari area utama debat hingga lokasi parkiran di sekitar Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Malang, tempat debat akan diselenggarakan pada Jumat malam (8/11/2024).
AKP Ponsen Dadang Martianto, Kasihumas Polres Malang, menyatakan bahwa personel pengamanan ini merupakan sinergi dari beberapa institusi, yaitu Polres Malang, Kodim 0818 Kabupaten Malang-Batu, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Malang, dan Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Malang.
“Sebanyak 300 personel gabungan akan ditempatkan dalam tiga ring pengamanan untuk memastikan keamanan dan ketertiban,” ujar Dadang dalam konfirmasinya di Polres Malang.
Baca Juga: Geger! Bayi Dibuang di Teras Rumah Warga Malang, Begini Kondisinya
Ring 1 berada di dalam area debat untuk mengawasi langsung jalannya acara, Ring 2 di lobi dan pintu masuk Gedung DPRD, sementara Ring 3 akan menjaga area terluar, termasuk pintu masuk kawasan dan area parkir.
Selain itu, Polres Malang juga menyediakan tim pengawalan khusus bagi masing-masing pasangan calon (paslon), yang akan mengawal mereka mulai dari kediaman hingga ke lokasi debat.
“Pengawalan khusus ini untuk memastikan keamanan selama perjalanan para paslon menuju debat,” tambah Dadang.
Dalam pengamanan debat ini, Polres Malang menekankan pendekatan yang humanis. Seluruh personel gabungan tidak dibekali senjata api guna menciptakan suasana yang kondusif, sehingga acara dapat berlangsung dengan aman dan nyaman.
Debat publik kedua, yang mengusung tema “Meningkatkan Pelayanan kepada Masyarakat dan Menyelesaikan Persoalan Daerah,” akan mempertemukan dua paslon: paslon nomor urut 1 HM. Sanusi-Lathifah Shohib (Salaf) dan paslon nomor urut 2 Gunawan HS-Umar Usman (GUS).
Baca Juga: Tragis! Perbaiki Senapan, Pria Malang Tewas Diterjang Ledakan
Acara ini akan berlangsung selama dua jam, dibagi dalam enam segmen yang mencakup pemaparan visi-misi, sesi tanya jawab, sanggahan antar-paslon, dan closing statement.
Ratusan personel pengamanan telah disiagakan, dan dalam beberapa jam ke depan para paslon dijadwalkan tiba di lokasi debat.
Debat publik ini akan disiarkan langsung melalui televisi, radio, dan live streaming YouTube Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Malang, sehingga masyarakat bisa menyaksikan jalannya debat dengan nyaman dari rumah.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Cagub Jateng Luthfi Bergetar Ucap Terima Kasih pada Anaknya yang Disabilitas di Debat Pamungkas
-
Debat Pilkada Jateng, Ahmad Luthfi Pakai Filosofi Jawa Saat Bicara Kebijakan Publik
-
Gegara Mikrofon, Debat Ketiga Pilgub Aceh Ricuh, Pendukung Paslon Ribut Naik ke Panggung
-
Saksikan Penampilan di Debat Pilkada Pamungkas, Muzani Gerindra Pede RK-Suswono Menang di Jakarta
-
Janji Atasi Kemacetan di Jakarta Tanpa Lampu Merah, Pengamat Nilai Jurus Dharma-Kun Tak Efektif
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama
-
Survei Pilwali Malang Sepekan Jelang Coblosan, 3 Paslon Bersaing Ketat
-
Wonosari Malang Porak-poranda Diterjang Angin Kencang
-
Menepi, Arema FC Berlatih di Pinggiran Malang