SuaraMalang.id - Sebuah mikrolet mengalami kecelakaan di Jalan Raya Karanglo, Desa Banjararum, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang pada Kamis siang (17/10/2024). Dua orang penumpang dilaporkan terluka dan segera dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Menurut data dari pihak kepolisian, dua korban yang terluka adalah Calista Anggraeni Sugiarti (20), warga Purwosari, Kabupaten Pasuruan, dan Hendro (59), warga Karangploso, Kabupaten Malang.
Calista mengalami cedera di bagian dada dan kini sedang dirawat di Rumah Sakit Prima Husada Singosari, sementara Hendro dirawat di RSUD Lawang.
Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Malang, Ipda Joko Taruna, mengungkapkan bahwa kecelakaan terjadi saat mikrolet dengan nomor polisi N 1885 UG yang dikemudikan oleh Henry Santoso (30), warga Singosari, kehilangan kendali.
"Kendaraan mikrolet melaju dengan kecepatan sedang dari arah selatan, namun mendadak sopir hilang kendali dan menabrak tiang di pinggir jalan," jelas Ipda Joko.
Beruntung, sopir mikrolet selamat dalam insiden ini. Hingga kini, kondisi terkini dari kedua korban yang terluka masih dalam pemantauan pihak medis setelah dievakuasi dari lokasi kecelakaan.
Kerugian materiil akibat kecelakaan ini diperkirakan mencapai Rp 15 juta. Kendaraan mikrolet yang mengalami kerusakan telah diamankan oleh pihak kepolisian untuk kepentingan penyelidikan lebih lanjut.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga: Sopir Tergencet! Kecelakaan Maut Truk Boks vs Truk Misterius di Tol Sumo
Berita Terkait
-
Sopir Tergencet! Kecelakaan Maut Truk Boks vs Truk Misterius di Tol Sumo
-
Hemat di Kantong! Pasar Murah Disperindag Hadir di Sumbermanjing Wetan
-
Kebakaran Hebat Landa Lahan Bambu di Karangploso, Picu Kemacetan Panjang
-
Hati-hati! Angin Kencang di Lawang, Ruko Rusak dan Jalan Menuju Wisata Lumpuh
-
Viral! Maling Bersenjata Tajam Gasak Rumah di Malang, Aksinya Terekam CCTV
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik
-
BRI Hadirkan RVM di KOPLING 2025 Lewat Program Yok Kita Gas
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern